Penulis Utama : Fajar Nurrochman
NIM / NIP : K6416019
×

Abstrak

Tujuan penelitian ada 2: 1) Membuat inovasi model pembelajaran value clarification technique berorientasi literasi digital siswa guna menumbuhkan nilai-nilai kebangsaan di SMPIT Tahfidzul Quran Ulil Albab Karanganyar, 2) Mengetahui kendala implementasi inovasi model pembelajaran value clarification technique berorientasi literasi digital siswa guna menumbuhkan nilai-nilai kebangsaan di SMPIT Tahfidzul Quran Ulil Albab Karanganyar dengan KD 2.1 Mengembangkan sikap nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development). Penelitian ini menggunakan pendekatan DBR (Design Based Reseach) meliputi identifikasi dan analisis masalah, perancangan solusi, siklus berulang dalam pengujian dan penyempurnaan rancangan, dan refleksi untuk menghasilkan prinsip-prinsip desain dan implementasi. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan kuesioner. Pengujian validitas data menggunakan trianggulasi data dan trianggulasi metode. Analisis data menggunakan model interaktif yang meliputi pengumpulan data, reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan. Langkah-langkah prosedur penelitian yaitu  identifikasi dan analisis masalah, perancangan solusi, siklus berulang dalam pengujian dan penyempurnaan rancangan, dan refleksi untuk menghasilkan prinsip-prinsip desain dan implementasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa inovasi model pembelajaran value clarification technique berorientasi literasi digital siswa guna menumbuhkan nilai-nilai kebangsaan memiliki rancangan sebagai berikut: 1) Membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), 2) memiliki langkah langkah pelaksanaan diantaranya: a) Membuka pembelajaran melalui media pembelajaran grup chat whatshapp; b) Pelontaran stimulus yang sudah dirancang melalui media googleform; c) Melaksanakan dialog melalui pertanyaan guru melalui media googleform; d) Menentukan argument klarifikasi pendirian melalui media googleform; e) Penyimpulan berupa membuat bagan  melalui media googleform; 3) Evaluasi dengan penilaian instrument angket guna mengukur kompetensi afektif siswa. Kendala dalam implementasi inovasi model pembelajaran value clarification technique ada yakni fasilitas siswa kurang memadai untuk pembelajaran daring di rumah sehingga mempengaruhi partisipasi siswa terhadap pembelajaran daring dan pendidik termasuk kelompok satu dalam menerapkan pembelajaran daring dimana sekedar berbagi materi dan tugas sehingga dapat  membuat bosan siswa.

Kata kunci : inovasi, model pembelajaran, PPKn, literasi digital

 

×
Penulis Utama : Fajar Nurrochman
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K6416019
Tahun : 2020
Judul : Inovasi Model Pembelajaran Value Clarification Technique Berorientasi Literasi Digital Siswa Guna Menumbuhkan Nilai-Nilai Kebangsaan (Studi Pembelajaran Daring SMPIT Tahfidzul Quran Ulil Albab)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. KIP, Jur. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan - K6416019 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Wijianto, S.Pd., M.Sc.
2. Dr. Rini Triastuti, S.H, M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.