Penulis Utama : Hanif Imaduddin
NIM / NIP : S251808004
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui stratifikasi penguasaan tanah petani terhadap keberlanjutan usaha tani padi sawah di Kabupaten Sukoharjo.Dengan mengambil lokasi penelitian di salah satu desa yaitu desa Ponowaren, Kecamatan Tawangsari.Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatanNaturalistiq Inquiry.Dalam pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data primer dikumpulkan melalui wawancara, serta observasi pasif.Analisis data memakai model interaktif.Validitas data menggunakan triangulasi sumber dan referensi.Penelitian ini dianalisis menggunakan pemikirian James S. Scoot mengenai teori moral ekonomi petani, Samuel L. Popkins mengenai teori petani rasional, George C. Homans tentangteori pertukaran sosial, Hayami dan Kikuchi mengenai teori pertanian dan teori tambahan dari Albert Bandura tentang teori belajar sosial.Penguasaan tanah dari status meliputi tanah milik pribadi, penyakap, dan sewa.Stratifikasi penguasaan tanah dibagi menjadi tiga, yaitu penguasaan tanah skala besar, sedang, dan kecil. Dari segi status didominasipetani yang mengerjakan tanah miliknya. Faktor pendorong keberlanjutan itu meliputi untuk masa depan anak dan cucu, keberlangsungan hidup, partisipasi keluarga, tanah warisan, meminimalisir resiko kerugian, mendahulukan selamat, etika subsistensi, variasi pekerjaan (dominan buruh panen, berdagang, serabutan dan lainnya), tolong menolong pemilik tanah kepada petani skala kecil/tidak punya tanah. Faktor penghambatnya adalah masalah hama, banjir, lamanya pendapatan, tenaga pertanian sedikit, hasil tetap dan stabil namun biaya usaha tani meningkat. Solusi permasalahan itu pertama dari petani, adanya sosialisasi lebih dari pinjaman modal, penyuluhan,bantuan subsidi pupuk yang tepat waktu, bantuan bibit yang mencukupi, menurunkan harga obat, dan kebutuhan tani, serta sosialisasi program asuransi pertanian. Solusi dari pemerintah adalah dengan mengikuti kelompok tani, dan mendaftar program asuransi usaha tani padi, bantuan inovasi teknologi,penggunaan pupuk dan proses tani ikut anjuran pemerintah. Tingkat pendapatantermasuk tinggi dan stabil dan jarang menglami kegagalan, untuk kualitas lahan dan tanah bagus. Petani skala besar dalam keberlanjutannya akan terus berlanjut karena mendapatkan hasil yang banyak sesuai harapan mereka dan kuat ketika ada kegagalan panen. Petani skala sedang dan kecil juga akan terus berlanjut usaha taninya karena hasil pertanian juga sesuai harapannya. Walaupun rentan berhenti atau mengembalikan tanah garapan (untuk petani penyakap) apabila terjadi kegagalan panen.

Kata kunci: Stratifikasi, penguasaan, tanah, petani, keberlanjutan, usaha tani, padi, sawah.

 

×
Penulis Utama : Hanif Imaduddin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S251808004
Tahun : 2020
Judul : Stratifikasi Penguasaan Tanah Petani Terhadap Keberlanjutan Usaha Tani Padi Sawah di Kabupaten Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2020
Program Studi : S-2 Sosiologi
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana, Prog. Studi Sosiologi - S251808004 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. RB. Soemanto, M.A
2. Prof. Dr. Mahendra Wijaya, M.S.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.