Penulis Utama : Nurdin Aji Iskandar
NIM / NIP : S521508008
×

Abstrak

Latar belakang: Talasemia adalah penyakit keturunan dimana penderitanya tidak mampu menghasilkan hemoglobin dalam jumlah cukup, menyebabkan gangguan fungsi pada sel darah merah dan usia sel darah merah yang memendek.  Penderita talasemia tersebar di seluruh dunia, dan talasemia menjadi salah satu masalah kesehatan di dunia. Terapi pada penderita talasemia adalah transfusi darah secara rutin. Salah satu efek samping transfusi berulang adalah iron overload yang menyebabkan timbunan besi di kelenjar endokrin. Penelitian ini bertujuan mengetahui  hubungan  antara   kadar feritin  dengan  kadar  kalsium  darah  pada penderita talasemia ? mayor, selain itu juga karena penelitian mengenai efek iron overload terhadap kadar kalsium dalam darah masih sedikit dilakukan.
Tujuan: Mengetahui hubungan antara  kadar feritin dengan kadar kalsium darah
pada penderita talasemia ? mayor,
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain studi cross sectional, yang dilakukan di RSUD Dr. Moewardi Surakarta pada bulan  Juni-November  2017.  Teknik  pengambilan  sampel  pada  penelitian  ini adalah  consecutive  sampling.  Subjek  penelitian  ini  adalah  49  pasien  anak penderita talasemia  ? mayor berusia 5 - 10 tahun. Variabel bebas pada penelitian ini adalah kadar kalsium darah dan variabel tergantung adalah kadar feritin. Data kemudian diolah menggunakan aplikasi statistik dan dianalisis menggunakan uji Chi Square.
Hasil: Mayoritas sampel berjenis kelamin perempuan (63,3%), tidak terdapat hubungan yang signifikan antara kadar feritin dengan kadar kalsium pada pasien anak talasemia ? mayor dengan p=0.134, OR=0.268, dan 95%CI=0.044-1.636
Kesimpulan: Tidak didapatkan hubungan  yang signifikan antara kadar feritin dengan kadar kalsium pada penderita talasemia ? mayor.

Kata kunci: feritin, kalsium, anak penderita talasemia ? mayor

×
Penulis Utama : Nurdin Aji Iskandar
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S521508008
Tahun : 2020
Judul : Hubungan Kadar Feritin dengan Kadar Kalsium pada Penderita Talasemia B Mayor
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2020
Program Studi : S-2 Kedokteran Keluarga
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana, Prog. Studi Kedokteran Keluarga - S521508008 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr, Harsono Salimo, dr., Sp.A(K).
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.