Penulis Utama : Aroh Abatin
NIM / NIP : K4617023
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) pelaksanaan penilaian oleh guru terhadap peserta didik saat pembelajaran PJOK Era Covid-19 di MTs Negeri
1 Boyolali tahun ajaran 2020/2021; (2) kendala-kendala yang dihadapi guru dalam pembelajaran  PJOK  Era  Covid-19  di  MTs  Negeri  1  Boyolali  tahun  ajaran
2020/2021; (3) tingkat minat belajar peserta didik terhadap Pembelajaran PJOK Era Covid-19 di MTs Negeri 1 Boyolali tahun ajaran 2020/2021; (4) kendala- kendala yang dihadapi peserta didik dalam pembelajaran PJOK Era Covid-19 di MTs Negeri 1 Boyolali tahun ajaran 2020/2021.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik survei. Sampel penelitian adalah guru dan peserta didik MTs Negeri 1 Boyolali yang berdomisisli. Subyek penelitian ini antara lain guru PJOK sejumlah 5 orang dan pesrta didik sejumlah 105 dari 1041 orang berdasarkan Stratified Random Sampling. Tehnik pengumpulan data dengan tehnik kuisioner (angket).
Hasil Penelitian ini adalah sebagai berikut : (1) Pelaksanaan penilaian oleh guru terhadap peserta didik saat pembelajaran PJOK Era Covid-19 di MTs Negeri
1 Boyolali, yaitu terlaksana baik dari aspek sikap, aspek keterampilan dan aspek pengetahuan karena guru memiliki strategi dalam pelaksanaan penilaian pada masing-masing aspek serta kesadaran guru bahwa ketiga aspek tersebut sama- sama pentingnya dalam pembelajaran PJOK; (2) Kendala-kendala yang dihadapi guru dalam pembelajaran PJOK Era Covid-19 di MTs Negeri 1 Boyolali,dalam tahap  persiapan  pembelajaran  berupa kesulitan  dalam  pembuatan  materi  yang bervariasi danperencanaan peralatan pembelajaran, untuk tahap proses pembelajaran guru mengalami ketidakpuasan dan ketidaknyamanan dalam menyampaikan pembelajaran PJOK melalui daring, guru kesulitan untuk memantau dan memberi arahan bagi tiap-tiap peserta; (3) Tingkat minat belajar
peserta  didik  terhadap  Pembelajaran  PJOK  Era  Covid-19  di  MTs  Negeri  1
Boyolali, dari indikator perasaan senangdidorong adanya kesungguhan dan semangat ketika mengikuti pembelajaran, dari indikator ketertarikan didorongkeinginan mencapai prestasi dalam hasil belajar, kesadaran pentingnya kesehatan, hobi, dan dapat menambah rasa percaya diri, dan untuk indikator keterlibatan peserta didik penuh perhatian dan materi dapat diakses sebelum dan sesudah pembelajaran; (4) Kendala-kendala yang dihadapi peserta didik dalam pembelajaran PJOK Era Covid-19 di MTs Negeri 1 Boyolali, dalam proses pembukaan pembelajaran adalah kesulitan mencari sumber belajar, ketika proses inti peserta didik kurang berinteraksi dengan guru dan teman, dan ketika penutup pembelajaran peserta didik tidak bisa mengatasi kesulitan meskipun guru sudah memberikan solusi.

Kata kunci :Studi Evaluatif,  PenilaianPJOK, Kendala PembelajaranPJOK, Minat
BelajarPJOK, Era Covid-19.

 

×
Penulis Utama : Aroh Abatin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4617023
Tahun : 2021
Judul : Studi Evaluatif Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Era Covid-19 di MTs Negeri 1 Boyolali Tahun Ajaran 2020/2021
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Keolahragaan, Jur. Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi - K4617023 - 2021
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Hanik Liskustyawati, M.Kes.
2. Abdul Aziz Purnomo Shidiq, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.