Penulis Utama : Senanda Hidaliani
NIM / NIP : D0216087
×

Strategi komunikasi pemasaran merupakan pedoman yang sangat penting untuk memperkenalkan, memberikan informasi, dan memasarkan produk kepada konsumen. Strategi komunikasi pemasaran produk merupakan salah satu cara yang ditempuh untuk meningkatkan pemasaran guna memajukan perusahaan. Kegiatan pemasaran produk sudah sangat dibantu dengan hadirnya media sosial yang berbasis Internet. Its Tammy Glasses adalah Online Shop yang menggunakan media Instagram sebagai media pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa strategi dan bagaimana penerapan Its Tammy Glasses dalam menggunakan Instagram sebagai media pemasaran. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Kualitatif dengan sumber data berdasarkan wawancara dan observasi. Informan pada penelitian ini adalah Owner Its Tammy Glasses dan dua konsumen Its Tammy Glasses. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah Marketing Mix menurut Kotler (2000:15) dan Konsep Instagram Marketing menurut Lasmadiarta (2011). Strategi komunikasi pemasaran Its Tammy Glasses melalui Instagram adalah dengan memberikan informasi dan gambaran produk berupa foto dan video dalam akun Instagram Its Tammy Glasses. Selain itu, Its Tammy Glasses juga melakukan kegiatan Endorsement dengan Selebgram untuk mengembangkan pemasaran produk-produk Its Tammy Glasses. 

Kata kunci: Strategi Komunikasi, Online Shop, Instagram

×
Penulis Utama : Senanda Hidaliani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0216087
Tahun : 2020
Judul : Strategi Komunikasi Pemasaran Online Shop (Studi Kasus pada Media Pemasaran Instagram Online Shop Its Tammy Glasses)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2020
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Jur. Ilmu Komunikasi-D0216087-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Christina Tri Hendriyani, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.