Penulis Utama : Rafael Putra Darmawan
NIM / NIP : K5615060
×

Tidak aktif secara fisik merupakan salah satu masalah utama yang dihadapi dunia kesehatan saat ini.  Individu yang kurang aktif akan mudah terkena penyakit-penyakit kardiovaskuler seperti hipertensi dan diabetes melitus. Persentase lemak tubuh merupakan salah satu faktor yang memicu penyakit-penyakit tersebut. Berdasarkan pemikiran tersebut, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan level aktivitas fisik dan persentase lemak tubuh, khususnya pada karyawan kantor Universitas Sebelas Maret.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasi yaitu penelitian yang berfokus pada analisis hubungan antara variabel. Penelitian ini memiliki dua variabel yaitu level aktivitas fisik dan presentase lemak tubuh. Pelaksanaan penelitian dilakukan di lingkungan kampus Universitas Sebelas Maret Surakarta. Dengan menggunakan teknik purposive random sampling, sampel dalam penelitian ini berjumlah 44 karyawan yang berasal dari beberapa fakultas dan lembaga di lingkungan UNS. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan Angket IPAQ yang terdiri dari tujuh item soal yang mengukur tentang aktivitas fisik berat (vigorous activity), aktivitas fisik sedang (moderate activity), aktivitas berjalan kaki (walking acitivity) dan aktivitas duduk (siting activity) pada seseorang dalam satu minggu terakhir. Selain itu, persentase lemak tubuh diukur dengan menggunakan Bioelectrical Impedance Analysis (BIA). Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier sederhana.
Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara aktitifitas fisik dengan presentase lemak tubuh, dengan nilai signifikansi (Sig.) sebesar 0.006 lebih kecil dari probabilitas 0.05, sehingga dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak yang berarti bahwa ada hubungan level aktifitas fisik terhadap persentase lemak tubuh.  Lebih lanjut, pengaruh aktifitas fisik terhadap persentase lemak tubuh adalah sebesar 16.8%.

Kata kunci: Aktifitas Fisik, Persentase Lemak Tubuh, Karyawan Kantor.

 

×
Penulis Utama : Rafael Putra Darmawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5615060
Tahun : 2020
Judul : Hubungan Level Aktivitas Fisik Terhadap Presentase Lemak Tubuh pada Karyawan Kantor Universitas Sebelas Maret Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber : UNS - F.KOR, Jur. Pendidikan Kepelatihan Olahraga - K5615060 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Febriani Fajar E. S. Pd., M. Or.
2. dr. Intan Suraya Ellyas, M.Or.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.