Penulis Utama : Alma Azqiyah
NIM / NIP : K6416004
×

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Implementasi program Solo Wasis terhadap pemenuhan hak anak di Kelurahan Jebres; 2) Kendala dalam implementasi program Solo Wasis; dan 3) Implikasi program Solo Wasis terhadap civic engagement di Kelurahan Jebres.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Sumber data penelitian  ini diperoleh dari informan, tempat dan peristiwa serta dokumen yang berkaitan dengan subjek penelitian. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan studi dokumen. Teknik uji validitas data menggunakan trianggulasi sumber dan trianggulasi teknik. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yang melalui tiga tahapan yakni reduksi data, penyajian data dan verifikasi.
Simpulan hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Implementasi program Solo Wasis sebagai usaha pemenuhan hak anak pada kenyataannya belum mampu memenuhi semua tujuan dari program. Berdasarkan hasil penelitian, Program Solo Wasis termasuk kedalam pemenuhan hak tumbuh kembang dan pendidikan dan pemanfaatan waktu luang. Hal ini didasari dengan adanya tindakan berupa pengkondisian lingkungan keluarga dan masyarakat untuk mendukung proses belajar anak.  2) Kendala dalam implementasi program Solo Wasis ini meliputi: a) Masih adanya orangtua/keluarga yang kurang perhatian dan pengawasan; b) Adanya keterbatasan fasilitas tempat belajar yang kondusif bagi anak; c) Kondisi lingkungan yang kurang mendukung; d) Terbatasnya sirine penanda belajar; dan e) SATGAS yang tidak aktif dalam melaksanakan tugasnya. 3) Civic engagement di Kelurahan Jebres ini ditunjukkan melalui adanya keterlibatan warga RW 12 baik yang memiliki anak usia sekolah maupun masyarakat yang tidak memiliki anak usia sekolah. Temuan penelitian menunjukkan adanya civic engagement as social change dimana melalui keterlibatan warga RW 12 dalam program Solo Wasis mampu membawa perubahan dalam pemenuhan hak anak di RW 12 Kelurahan Jebres meski pada implementasinya dapat dikatakan tidak berjalan secara maksimal.

Kata Kunci: program Solo Wasis, hak anak, civic engagement

 

×
Penulis Utama : Alma Azqiyah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K6416004
Tahun : 2020
Judul : Implementasi Program Solo Wancine Siswa Sinau Sebagai Usaha Pemenuhan Hak Anak dan Implikasinya Terhadap Civic Engagement di Kelurahan Jebres Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. KIP, Jur. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan - K6416004 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Rusnaini, M.Si.
2. Dr. Muhammad Hendri Nuryadi, S.Pd, M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.