Penulis Utama : Solekhah
NIM / NIP : K7116191
×

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik dalam mata pelajaran IPS menggunakan model pembelajaran Index Card Match.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SD Negeri Totosari No. 102 Surakarta tahun pelajaran 2019/2020 sebanyak 26 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dokumentasi, dan tes. Analisis data yang digunakan yaitu teknik tringulasi sumber data, triangulasi metode, dan triangulasi teori.
Presentase keterampilan pada awal siklus sebesar 19,23% hingga pada akhir siklus II meningkat menjadi 76,92%. Indikator interpretasi pada awal siklus I memperoleh rata-rata skor 2,61 dengan kategori cukup, kemudian meningkat pada akhir siklus II menjadi 3,08 dengan kategori baik. Indikator analisis pada awal siklus I memperoleh rata-rata skor 2,38 dengan kategori cukup, kemudian meningkat pada akhir siklus II menjadi 3,11 dengan kategori baik. Indikator evaluasi pada awal siklus I memperoleh skor rata-rata 2,69 dengan kategori cukup, kemudian meningkat pada akhir siklus II menjadi 2,92 dengan kategori baik. Indikator inference pada awal siklus I memperoleh skor rata-rata 2,46 dengan kategori cukup, kemudian meningkat pada akhir siklus II menjadi 2,77 dengan kategori cukup. Indikator eksplanasi pada awal siklus I memperoleh skor rata-rata 1,96 dengan kategori kurang baik, kemudian meningkat pada akhir siklus II menjadi 2,5 dengan kategori cukup. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Index Card Match dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis dalam pembelajaran IPS pada peserta didik kelas IV SD Negeri Totosari No. 102 Surakarta tahun pelajaran 2019/2020. Penelitian ini diharapkan dapat digunakan acuan oleh guru untuk menerapkan model pembelajaran aktif Index Card Match untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik.

Kata kunci : model pembelajaran Index Card Match, keterampilan berpikir kritis, pembelajaran IPS, sekolah dasar.

 

×
Penulis Utama : Solekhah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7116191
Tahun : 2020
Judul : Penggunaan Model Pembelajaran Index Card Match untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis pada Mata Pelajaran IPS (Penelitian Tindakan Kelas pada Peserta Didik Kelas IV SDN Totosari no. 102 Tahun 2019/2020)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber : UNS - F. KIP, Jur. Pendidikan Guru Sekolah Dasar - K7116191 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Jenny Indrastoeti Siti Poerwanti., M.Pd
2. Dr. Siti Wahyuningsih, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.