Penulis Utama | : | Thea Arnaiz Le |
NIM / NIP | : | K7614054 |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) implementasi kegiatan belajar mengajar dengan kurikulum berbasis riset di sekolah alternatif tingkat Sekolah Menengah Atas Sanggar Anak Alam Yogyakarta, 2) faktor pendukung dan faktor penghambat dalam implementasi kegiatan belajar mengajar dengan kurikulum berbasis riset di sekolah alternatif tingkat Sekolah Menengah Atas Sanggar Anak Alam Yogyakarta, 3) efektivitas implementasi kegiatan belajar mengajar dengan kurikulum berbasis riset di sekolah alternatif tingkat Sekolah Menengah Atas Sanggar Anak Alam Yogyakarta, 4) efektivitas sekolah Sanggar Anak Alam sebagai layanan pendidikan yang dirasakan oleh orang tua.
Penelitian ini merupakan penelitian metodekualitatif dengan pendekatan studi kasus lebih spesifiknya lagi merupakan studi kasus intrinsik. Subjek penelitian ini adalah Sanggar Anak Alam, peserta didik di Sanggar Anak Alam, fasilitator Sanggar Anak Alam, Orang Tua peserta didik Sanggar Anak Alamserta pemilihan informan lain ditentukan sesuai dengan kebutuhan penelitian.Teknik pengambilan subjek penelitian adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik uji validitas data dengan menggunakantriangulasi sumber data dan metode. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif Miles dan Huberman yang meliputi data reduction, data display, conclusion dan verification.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) implementasi kurikulum berbasis riset di sekolah alternatif Sanggar Anak Alam memiliki tahapan: kemampuan Fasilitator, waktu proses belajar, tahapan dan pembentukan suasana belajar.2) faktor pendukung meliputi:hubungan relasi yang luas yang dijalin sekolah, kemampun Fasilitator mengajak anak untuk berinovasi dan kreatif memanfaatkan sumber daya sekitar, orang tua yang berkomitmen dalam proses belajar anak, peserta didik mematuhi kesepakatan bersama dan mampu bertanggungjawab, lingkungan pembelajaran sekolah yang mendukung Peserta didik percaya akan kemampuan diri. Faktor penghambat meliputi: beberapa orang tua ada yang belum mampu memenuhi komitmen untuk turut menjadi unit input dalam kegiatan belajar mengajar sehingga mengingkari komitmen, beberapa Fasilitator belum mampu mengetahui setiap karakter Peserta didik, Fasilitator belum bisa menemani Peserta didik untuk memperoleh bahan ajarnya dengan baik karena menurunnya pembelajaran yang diberikan Fasilitator.3) implementasi kurikulum berbasis riset di Sekolah Alternatif Sanggar Anak Alam Yogyakarta sudah memiliki keefektifan ditinjau dari terpenuhinya indikator. 4) keefektifan sekolah Sanggar Anak Alam sebagai layanan pendidikan yang dirasakan orang tua ditinjau dari indikator.
Kata kunci: Implementasi, Kurikulum Berbasis Riset, Efektivitas, Sanggar Anak Alam Yogyakarta.
Penulis Utama | : | Thea Arnaiz Le |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K7614054 |
Tahun | : | 2020 |
Judul | : | Implementasi Kegiatan Belajar Mengajar dengan Kurikulum Berbasis Riset di Sekolah Alternatif Tingkat Sekolah Menengah Atas Sanggar Anak Alam Yogyakarta |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - F. KIP - 2020 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Ekonomi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS - F. KIP, Jur. Pendidikan Ekonomi - K7614054 - 2020 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Kristiani, M.Si. 2. Feri Setyowibowo, SE., MM. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | validasi bambang |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|