Penulis Utama : Pita Rizky Taqwin Malinda
NIM / NIP : F0112076
×

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jumlah, persebaran, dan karakteristik dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kinerja serta permodalan UMKM di kabupaten tersebut. Sektor ini telah memberikan lapangan pekerjaan dan kesempatan untuk berkembang di masyarakat. Eksistensi dari UMKM mampu untuk bertahan dan menjadi penggerak perekonomian.
Penelitian ini menggunakan 9 (Sembilan) sampel kecamatan dari total 18 (delapan belas) kecamatan pada Kabupaten Magetan. Sampel yang diambil pada masing-masing kecamatan menggunakan teknik random sampling. Analisis pada penelitian ini menggunakan analisis SWOT (Strengths, Weakness, Opportunities, and Threats) dan analisis indeksasi. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah UMKM pada Kabupaten Magetan memiliki variasi yang banyak dan berpotensi untuk terus berkembang karena letaknya yang strategis. Namun, permodalan dan era digitalisasi tetap menjadi kesulitan dalam pengembangan UMKM ini. Kemudian, pengolahan data dengan indeksasai menunjukkan UMKM di Kabupaten Magetan memiliki status kinerja potensial sebesar 38,6 persen.

Kata Kunci: UMKM, Kabupaten Magetan, SWOT, Indeksasi

×
Penulis Utama : Pita Rizky Taqwin Malinda
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0112076
Tahun : 2019
Judul : Analisis Kinerja Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah di Kabupaten Magetan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2019
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis Jur. S1 Ekonomi Pembangunan-F0112076-2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Nugroho Saputro, S.E. M.Ec.Dev.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.