Penulis Utama : Aan Efendhi
NIM / NIP : E0013002
×

Abstrak

Penelitian ini  mengkaji  dan  menjawab  permasalahan  mengenai kesesuaian argumentasi  alasan  diajukannya  permohonan Kasasi Penuntut Umum terhadap Lepas dari Segala Tuntutan Judex  Factie dalam Perkara Pencurian dengan ketentuan Pasal 253 ayat (1) KUHAP dan mengkaji keseauaian pertimbangan Mahkamah Agung dalam mengabulkan permohonan kasasi menurut ketentuan Pasal 256 KUHAP
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian normatif yang bersifat preskriptif dan terapan. Pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan kasus. Sumber data diperoleh dari bahan hukum primer dan sekunder. Teknik pengumpulan bahan hukum adalah studi kasus. Bahan hukum diolah menggunakan metode silogisme deduktif.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan Argumentasi kasasi oleh penuntut umum terhadap putusan Judex Factie lepas dari segala tuntutan hukum telah sesuai dengan Pasal 253 KUHAP, karena Pengadilan Tinggi Banjarmasin tidak menerapkan hukum sebagi mana mestinya (Pasal 253 ayat (1) huruf a KUHAP) karena Pengadilan Tinggi Banjarmasin menganggap bahwa tindakan yang di lakukan terdakwa termasuk dalam ranah hukum perdata sehingga dalam pertimbangannya tidak memperhatikan unsur-unsur dalam Pasal 362 KUHP dan membebaskan terdakwa dari segala tuntutan hukum.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan Pertimbangan Mahkamah Agung mengabulkan permohonan Kasasi Penunut Umum telah sesuai dengan ketentuan Pasal 256 KUHAP, Mahkamah Agung berpendapat bahwa alasan Kasasi dapat di benarkan karena Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Banjarmasin telah salah menerapkan hukum .

Kata Kunci: Kasasi, Putusan Lepas Dari Segala Tuntutan, Pencurian

×
Penulis Utama : Aan Efendhi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0013002
Tahun : 2020
Judul : Argumentasi Kasasi Penuntut Umum terhadap Putusan Judex Factie Lepas dari Segala Tuntutan dalam Perkara Pencurian (Studi Putusan Mahkamah Agung Nomor 1459/K/PID/2015)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Hukum - 2020
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis Jur. S1 Ilmu Hukum-E0013002-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Kristiyasi, SH., MH.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.