×
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (I) Pengaruh latihan circuit training terhaclap siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sukoharjo tahun ajaran 2015/2016. (2) Tingkat kesegaran jasmani siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sukoharjo tahun ajaran 2015/2016 dengan latihan Circuit Training. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu dengan menggunakan rancangan The one way Pretest and Postles Design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sukoharjo tahun ajaran 2015/2016, dengan jumlah 283 siswa,yang terbagi dalam 8 kelas. Sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak 36 siswa perempuan dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini di peroleh melalui tes Tingkat Kesegaran Jasmani Indonesia (TKJI), (Depdiknas,1999). Teknik prasyarat analisis data yang digunakan reliabilitas dan uji-t clengan taraf signifikansi 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pengaruh Circuit Training terhadap Tingkat Kesegaran Jasmani siswa kelas XI SMK Negeri 1 Sukoharjo tahun ajaran 2015/2016 siswa dapat meningkatkan kesegaran jasmaninya. Nilai pada tingkat signifikansi (0,000<0>berpengaruh terhadap tingkat kesegaran jasmani siswa kelas XI SMK Negeri I Sukoharjo tahun ajaran 2015/2016. (2) Tingkat kesegaran jasmani siswa kelas XI SMK Negeri I Sukoharjo tahun ajaran 2015/2016 dari 36 siswa dalam kategori kurang berjumlah 30 siswa dan yang termasuk dalam kategori sedang berjumlah 6 siswa, setelah di beri perlakuan yang termasuk dalam kategori sedang berjumlah
36 siswa.