Penulis Utama : Ishmah Hanifah
NIM / NIP : D1218025
×

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan membagikan kuesioner melalui Google Form kepada 400 responden yang merupakan pengikut akun instagram @femaledailynetwork. Pembagian kuesioner dilakukan dari akhir November 2020 hingga pertengahan Desember 2020. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji Rank Spearman, Uji Chi-Square, dan uji Korelasi Berganda.
Berdasarkan analisis yang sudah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa motif mengikuti akun instagram @femaledailynetwork memiliki pengaruh atau hubungan yang kuat terhadap kepuasan mengikuti akun instagram @femaledailynetwork dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,834. Sedangkan pola penggunaan memiliki pengaruh atau hubungan yang cukup berarti terhadap kepuasan mengikuti akun instagram @femaledailynetwork dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,424. Motif dan pola penggunaan secara bersamaan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan dengan nilai R sebesar 0,839.

Kata Kunci : Motif, Pola Penggunaan, Kepuasan, Instagram, Uses and Gratification.

 

×
Penulis Utama : Ishmah Hanifah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1218025
Tahun : 2021
Judul : Motif, Pola Penggunaan, dan Kepuasan Menggunakan Media (Hubungan antara Motif Mengikuti Akun Instagram dan Pola Penggunaan Media terhadap Kepuasan di Kalangan Pengikut Akun Instagram @femaledailynetwork)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. ISIP, Jur. Ilmu Komunikasi - D1218025 - 2021
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Ign. Agung Satyawan S.E., S.I.Kom., M.Si., Ph.D.)
Penguji :
Catatan Umum : validasi bambang
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.