Penulis Utama : Yonifa Anna Wiasri
NIM / NIP : S961702011
×

Latar Belakang. Diabetes melitus berkaitan dengan disfungsi beberapa organ tubuh, terutama mata, ginjal, saraf, jantung dan pembuluh darah. Resistensi insulin dalam sel vaskuler memainkan peran penting dalam perkembangan aterosklerosis. Komplikasi terjadinya penyakit jantung koroner pada pasien DM meningkat 2 sampai 5 kali dibanding pasien tanpa DM. Kadar LDL dan NO berperan penting dalam patofisiologi kejadian penyakit jantung koroner dan diabetes.

Tujuan Penelitian. Melihat perbedaan kadar Nitric Oxide dan Low Density Lipoprotrein (LDL) pasien PJK dengan DM tipe 2 dan pasien PJK tanpa DM tipe 2.
Metode Penelitian. Penelitian observasional analitik dengan uji potong lintang. Cara pengambilan sampel secara secara consecutive sampling dengan memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi penelitian.

Hasil Penelitian : Variabel kadar NO pada kelompok sampel PJK tanpa DM tipe 2 dan kelompok sampel PJK dengan DM tipe 2 menggunakan uji beda 2 mean uji Mann Whitney. Pengujian beda 2 mean variabel LDL pada kelompok sampel PJK tanpa DM tipe 2 dan kelompok sampel PJK dengan DM Tipe2 menggunakan uji bedar 2 mean uji t untuk sampel independent. Hasil pengujian variabel kadar NO pada kelompok sampel PJK tanpa DM tipe 2 dan kelompok sampel PJK dengan DM tipe 2, berbeda secara signifikan pada derajat signifikansi p < 0>Kesimpulan: Penderita PJK dengan DM tipe 2 memiliki kadar NO yang lebih rendah dibandingkan dengan penderita PJK tanpa DM tipe 2 sedangkan penderita PJK dengan DM tipe 2 memiliki kadar LDL yang lebih tinggi dibandingkan dengan penderita PJK tanpa DM tipe 2.

Kata kunci : DM tipe 2, PJK, NO, LDL

 

×
Penulis Utama : Yonifa Anna Wiasri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S961702011
Tahun : 2021
Judul : Perbedaan kadar Nitric Oxide (NO) dan Low Density Lipoprotrein (LDL) pasien PJK dengan DM tipe 2 dan pasien PJK tanpa DM tipe 2 di RSUD Dr Moewardi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2021
Program Studi : PPDS Ilmu Penyakit Dalam
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana, Prog. Studi PPDS I Ilmu Penyakit Dalam - S961702011 - 2021
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. dr. Supriyanto Kartodarsono, Sp.PD-KEMD, FINASIM
2. dr. Arifin, Sp.PD-KIC, FINASIM
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.