Penulis Utama : Muhamad Mukhroji
NIM / NIP : T131208001
×

Penelitian ini mengkaji tindak tutur verbal bahasa Inggris dan mendeskripsikan jenis tindak tutur yang digunakan antara siswa dengan siswa dan siswa dengan guru. Kajian dielaborasi melalui empat latar tuturan, yaitu: kamp belajar, kafé belajar, Focus Group Discussion (FGD) dan lingkungan candi Prambanan.
Tujuan penelitian ialah untuk mengetahui: (1) Jenis tindak tutur apa saja yang digunakan oleh siswa kepada siswa dan siswa kepada guru di luar kelas di Kampung
Inggris, (2)   Frekwuensi jenis tindak tutur apa yang paling sering digunakan oleh siswa kepada siswa dan siswa kepada guru di luar kelas di Kampung Inggris, dan (3) Alasan jenis tindak tutur tersebut paling sering muncul dalam interaksi siswa kepada siswa dan
siswa kepada guru di luar kelas di Kampung Inggris.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan rancangan  studi  kasus.     Penelitian  dilakukan  di  Kampung  Inggris  Pare  Kediri melibatkan partisipan 237 orang: 225 siswa dan 12 guru yang tersebar di 4 lembaga kursus.   Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan FGD di empat latar tuturan di luar kelas, yaitu: kamp belajar, kafé belajar, FGD dan lingkungan candi Prambanan.   Data hasil wawancara dan rekaman ditranskripsikan secara ortografis kemudian dianalisis menggunakan teori Spradley (1980): analisis domain, analisis taksonomi, analisis komponen dan analisis tema.  Tujuan analisis ialah mengidentifikasi pola tuturan siswa ke dalam enam jenis tindak tutur, yaitu: direktif, asertif, komisif, deklaratif, ekspresif (Searle,1969) dan fatik (Kreidler,1998).
Hasil penelitian ada tiga. Pertama, jenis tindak tutur yang digunakan siswa di empat latar tuturan ada enam jenis, yaitu: direktif, asertif, komisif, deklaratif, eskpresif, dan fatik. Kedua, terdapat 606 frekuensi tindak tutur, yang dibagi ke dalam: (1) direktif
114 (18,81%), (2) asertif 106 (17,49%), (3) komisif 100 (16,50%), (4) ekspresif 99 (16,34%), (5) deklaratif 90 (14,85%), dan (6) fatik 97 (16,01%).  Ketiga, pemilihan jenis tindak tutur dipengaruhi oleh tema budaya dan kompetensi bahasa Inggris. Secara tema budaya ada lima hal yang mempengaruhi perilaku fungsi tindak tutur, yaitu: fungsi tindak tutur, latar tuturan, contoh tuturan, suasana formal dan informal,  dan kemampuan bahasa Inggris  penutur.   Adapun   kompetensi  bahasa   Inggris   berpengaruh   pada:  tingkat
kemampuan berbahasa, kesadaran terhadap kompetensi pragmatik, dan pemilihan jenis tindak tutur.
Penelitian ini menemukan tiga postulat sebagai adaptasi teori pragmatik. Pertama, mengadaptasi Vu (2017) penelitian ini menemukan bahwa tindak tutur di luar kelas dimulai dengan pembelajaran dalam kelas dan materi ajar pragmatik dimasukkan dalam kurikulum. Kedua, teori tindak tutur bisa diidentifikasi berdasarkan jenis kalimat yang mengandung kekuatan pragmatik (pragmatic force). Mengadaptasi temuan Bayat (2013) penelitian ini menemukan teori bahwa analisis pragmatik bisa dilakukan dalam tiga tahap: identifikasi kekuatan pragmatik, jenis kalimat dan jenis tindak tutur.  Ketiga, penelitian ini menemukan kaitan antara pragmatik dengan pola budaya. Diadaptasi dari
Cakir & Onalan (2013) penelitian ini menemukan bahwa penggunaan bahasa bukan sekadar pola, konteks dan tujuan tetapi juga meliputi pemahaman budaya bahasa yang digunakan.    Aspek budaya mempengaruhi ketepatan penggunaan tindak tutur, mencerminkan pemahaman, dan kesantunan, sehingga pembelajaran pragmatik harus mengajarkan aspek budaya yang di dalamnya tercakup kesantunan.


Kata Kunci: kompetensi pragmatik, tindak tutur, kampung Inggris, interlanguage.

 

×
Penulis Utama : Muhamad Mukhroji
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : T131208001
Tahun : 2020
Judul : Kajian Pragmatik Interaksi Verbal Pembelajar Bahasa Inggris di Luar Kelas di Lembaga Pendidikan Non-Formal Kampung Inggris Kediri
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2020
Program Studi : S-3 Linguistik (Pragmatik)
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana, Prog. Studi Linguistik - T131208001 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Disertasi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Joko Nurkamto, M.Pd,
2. Prof. Dr. H. D. Edi Subroto
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.