Penulis Utama : Sutikno
NIM / NIP : T811608007
×

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menggambarkan pelaksanaan monitoring praktik kerja lapangan siswa SMK; (2) menilai kelayakan model e-monPrakerin berbasis teknologi android untuk monitoring pelaksanaan praktik kerja lapangan siswa SMK; (3) menguji keefektifan e-monPrakerin berbasis teknologi android untuk monitoring praktik kerja lapangan siswa SMK dan (4) menguji keampuhan e-monPrakerin berbasis teknologi android untuk monitoring praktik kerja lapangan siswa SMK. Produk yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah model monitoring praktik kerja lapangan di SMK berbasis android, yang selanjutnya disebut e-monPrakerin. Produk yang dihasilkan dalam penelitian ini adalah (1) model e-monPrakerin; (2) aplikasi e-monPrakerin berbasis teknologi android; dan (3) buku petunjuk penggunaan model e-monPrakerin.
Penelitian dan pengembangan model e-monPrakerin berbasis teknologi android, menggunakan prosedur penelitian pengembangan Borg & Gall yang sudah disederhanakan oleh Budiyono(2017) yang terdiri dari 4 tahap, yaitu (1) tahap studi pendahuluan; (2) tahap pengembangan produk; (3) tahap pengujian keampuhan produk; dan (4) tahap diseminasi dan implementasi.Instrumen pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner analisis kebutuhan, lembar validasi, kuesioner respon uji coba terbatas dan uji coba luas, kuesioner kepraktisan dan kepuasan pengguna. Teknik analisis data dengan menggunakan statistik deskriptif dan uji - t. Uji prasyarat analisis berupa uji normalitas, dan uji homogenitas.
Hasil penelitian menyimpulkan (1) pelaksanaan PKL diatur dalam kurikulum dengan jangka waktu 3 atau 6 bulan. Pelaksanaan monitoring di SMK dengan cara konvensional, yakni dengan monitoring langsung dan laporan berbasis kertas. Hal ini menyita waktu, tenaga dan biaya. Sehingga diperlukan perubahan dalam pengelolaan administrasi monitoring praktik kerja lapangan seiring dengan perkembangan teknologi, dalam rangka meningkatkan keefektifan monitoring. (2) kelayakan model e-monPrakerin dianalisis berdasarkan hasil penilaian para ahli.  Hasil penilaian menunjukkan model monitoring yang dikembangkan berada pada kategori baik. Sedangkan hasil analisis keterlaksanaan sintaks yang diukur pada setiap sintaks berada pada kategori sangat efektif. (3) keefektifan monitoring prakerin menggunakan aplikasi e-monPrakerin dinilai dengan 2 kategori yaitu (a) Kepraktisan, dan (b) Kepuasan pengguna. Rata-rata kepraktisan sebelum implementasi model e-monPrakerin sebesar 41,1% dan sesudah implementasi model e-monPrakerin sebesar 81,3% dengan perbedaan sebesar 40,2%.  Rata-rata kepuasan sebelum implemen- tasi model e-monPrakerin sebesar 31,6% dan sesudah implementasi model e-monPrakerin sebesar 84,4% dengan perbedaan sebesar 52,8%. Berdasarkan uji kepraktisan didapatkan hasil signifikan secara statistik dengan hasil uji t = -34,581 dan nilai Sig. (2-tailed) = 0.000. dan uji kepuasan pengguna signifikan secara statistik dengan hasil uji t = -75,468 dan nilai Sig. (2-tailed) = 0.000. (4) model e-monPrakerin lebih ampuh dibandingkan model monitoring konvensional berdasarkan hasil uji kepraktisan pada bagian Equal variances assumed diperoleh t = 8.228 dan nilai Sig. (2-tailed) = 0,000 dan pada bagian Equal variances not assumed diperoleh t =  8.604 dan nilai Sig. (2-tailed) = 0,000. Hasil uji kepuasan pengguna pada bagian Equal variances assumed diperoleh t = 50.646  dan sign (2-tailed) = 0,000 bagian Equal variances not assumed diperoleh t = 48.599  dan sign (2-tailed) = 0,000.

Kata Kunci: Pengembangan, Model e-monPrakerin, Android, Praktik kerja lapangan, SMK

 

×
Penulis Utama : Sutikno
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : T811608007
Tahun : 2020
Judul : Pengembangan Model e-monprakerin Berbasis Teknologi Android untuk Meningkatkan Keefektifan Monitoring Praktik Kerja Lapangan Siswa Sekolah Menengah Kejuruan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2020
Program Studi : S-3 Ilmu Pendidikan
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana, Prog. Studi Ilmu Pendidikan - T811608007 - 2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Disertasi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Baedhowi, M.Si
2. Prof. Dr. Siswandari, M.Stat.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.