Penulis Utama : Gendhis Wilujeng Septyan
NIM / NIP : K4516021
×

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: 1) karakteristik instrumen untuk mengindetifikasi kemampuan berpikir kritis; 2)  profil hasil identifikasi kemampuan berpikir kritis; dan 3) faktor yang mempengaruhi kemampuan berpikir kritis. Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan instrumen tes yang disesuaikan dengan indikator kemampuan berpikir kritis yang meliputi 14 indikator. Berbentuk pilihan ganda sebanyak 84 soal. Uji validitas dilakukan oleh validator ahli konten dan konstruksi instrumen. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMPN 2 Maos berjumlah 225 siswa.
Hasil penelitian menunjukkan: 1) karakteristik soal kemampuan berpikir kritis mengacu pada 14 indikator yang berbentuk pilihan ganda; 2) profil hasil identifikasi kemampuan berpikir kritis 14 indikator meliputi: a) berfokus pada pertanyaan (55%); b) menganalisis sebuah argumen (61%); c) bertanya dan menjawab pertanyaan (58%); d) memahami dan menggunakan grafik (58%); e) menilai kredibilitas sumber (56%); f) mengamati dan menilai respon pengamatan (56%); g) menggunakan pengetahuan yang ada (57%); h) mendeduksi dan menilai hasil deduksi (49%); i) menginduksi dan menilai hasil induksi (49%); j) membuat dan menilai penilaian (48%); k) mendefinisikan kata dan mempertimbangkan suatu definisi (63%); l) mengidentifikasi asumsi (38%); m) memutuskan suaru tindakan (59%); dan n) berinteraksi dengan orang lain (47%); 3) kemampuan berpikir kritis dipengaruhi oleh beberapa faktor: a) umur; b) jenis kelamin; c)tempat tinggal;  dan d) status orangtua yang berkaitan dengan pekerjaan orangtua. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan siswa kelas VII SMPN 2 Maos adalah cukup baik. Untuk itu diharapkan profil ini dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran pembelajaran IPA di kelas.

Kata Kunci: Profil Kemampuan Berpikir Kritis, Materi Pencemaran Lingkungan  

 

×
Penulis Utama : Gendhis Wilujeng Septyan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4516021
Tahun : 2021
Judul : Identifikasi Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas VII pada Materi Pencemaran Lingkungan di SMPN 2 Maos Kabupaten Cilacap
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP-K4516021
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Endang Susilowati, S.Si., M.Si
2. Prof. Dr. Suciati, M.Pd
Penguji : 1. -
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.