Penulis Utama : Yusuf Eko Prasetyo
NIM / NIP : M0417084
×

Kota Surakarta memiliki daerah tutupan hijau sebesar 21%. Keberadaan vegetasi ini sangat mempengaruhi komunitas burung yang menempati; taman kota, jalur hijau tepi jalan, Tempat Pemakaman Umum (TPU), Daerah Aliran Sungai (DAS), taman balai sungai, taman bekas Tempat Pembuangan Sampah (TPS), hutan kota, tanah kosong dan taman kelurahan. Sejauh ini informasi tentang keanekaragaman burung di Kota Surakarta masih sedikit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman dan kemelimpahan burung di Kota Surakarta.

Penelitian ini menggunakan metode encounter rates yang diambil selama bulan Desember 2020 hingga Maret 2021 di lima Kecamatan di Kota Surakarta; Kecamatan Serengan, Kecamatan Pasar Kliwon, Kecamatan Laweyan, Kecamatan Jebres dan Kecamatan Banjarsari. Teknik pengamatan burung yang digunakan adalah point count. Data yang diambil meliputi jenis dan jumlah burung. Dari data yang diperoleh, dihitung Indeks Keanekaraganan Shannon-Weiner (H’), Indeks Kemerataan (E) dan Indeks Kemelimpahan Relatif (KR). Berdasarkan hasil perhitungan kemudian dianalisis secara deskriptif.

Hasil penelitiam ditemukan 42 jenis burung tergolong ke dalam 24 famili dengan indeks keanekaragaman sebesar 2,2 yang artinya dikategorikan sebagai keragaman sedang. Kemelimpahan relatif burung di Kota Surakarta meliputi kategori melimpah sebanyak lima jenis burung, kategori umum sebanyak lima jenis burung, kategori sering sebanyak tujuh jenis burung dan kategori tidak umum sebanyak 25 jenis burung.

Kata Kunci : metode encounter rates, keanekaragaman burung, kemelimpahan relatif, Kota Surakarta

×
Penulis Utama : Yusuf Eko Prasetyo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0417084
Tahun : 2022
Judul : Studi Keanekaragaman Burung di Kota Surakarta, Jawa Tengah
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2022
Program Studi : S-1 Biologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : metode encounter rates, keanekaragaman burung, kemelimpahan relatif, Kota Surakarta
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Agung Budiharjo, M.Si.
2. Dr. Tetri Widiyani, M.Si.
Penguji : 1. Ari Pitoyo, M.Sc.
2. Tjahjadi Purwoko, M.S.i
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.