Penulis Utama : Anggara Laksana Putr
NIM / NIP : K5616006
×

Anggara Laksana Putra. K5616006. SURVEI MANAJEMEN OLAHRAGA PETANQUE SE SOLO RAYA PADA TAHUN 2021, Skripsi. Surakarta : Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juli 2021.

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui informasi yang lebih mendalam terkait manajemen organisasi olahraga petanque se-Solo raya beserta alur pembinaan yang sudah dilakukan. 

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini di peroleh dari informan yang berjumlah 12 orang dari 4 organisasi yang berbeda. Objek penelitian dalam penelitian ini adalah FOPI Kabupaten Karanganyar, FOPI Kota Surakarta, FOPI Kabupaten Wonogiri, dan FOPI Kabupaten Sukoharjo. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini mengunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi data.

Hasil penelitian ini dapat dilihat bahwa dalam aspek organisasi sudah berjalan dengan baik sesuai dengan bagaimana organisasi tersebut berdiri. Merujuk pada aspek kepelatihan, dapat ditinjau bahwa proses melatih yang dilakukan sudah baik, dengan latihan yang terstruktur dan adanya koordinasi yang baik antara pelatih dengan pengurus, serta sudah banyaknya prestasi yang ditorehkan oleh atlet dalam cabang olahraga petanque di Solo Raya. Merujuk pada sarana dan prasarana, meskipun sudah tergolong lengkap, namun kendala dari hak milik sarana dan prasarana berupa lapangan masih terbatas, sehingga masih memerlukan perhatian lebih terkait lahan untuk latihan, serta kelayakan alatnya juga sudah cukup baik untuk sekedar penggunaan latihan saja, akan tetapi masih kurang apabila digunakan untuk pertandingan.

Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa organisasi petanque di Solo raya sudah berjalan baik dari segi sistem pengelolaan organisasi sampai dengan pembinaan yang dilakukan, akan tetapi dari sarana dan prasarana masih memiliki kekurangan untuk latihan para atlet. 

×
Penulis Utama : Anggara Laksana Putr
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5616006
Tahun : 2022
Judul : Survei Manajemen OlahRaga Petanque se-Solo Raya pada Tahun 2021
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber : .
Kata Kunci : Kata Kunci: Manajemen, Petanque, Olahraga, FOPI
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Agustiyanta, M.Pd
2. Dr. Satria Yudi Gontara, M.Or
Penguji : 1. Dr. Fadilah Umar, S.Pd., M.Or
2. Febriani Fajar Ekawati. S.Pd., M.Or., Ph.D
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.