Penulis Utama : Theresa Shita Safira
NIM / NIP : K7117219
×

Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk menganalisis keterampilan dasar mengajar guru pada mata pelajaran IPS kelas IV SD Negeri Dukuhan Kerten No.58 Surakarta. Keteranpilan dasar mengajar sangat penting dimiliki dan dikuasai oleh seorang guru dalam proses pembelajaran. Segala proses pembelajaran akan berjalan dengan baik apabila seorang guru dapat menerapkan keterampilan dasar mengajar pada setiap pembelajaran yang ia bawakan dengan baik.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode diskriptif dengan mengguanakan pendekatan fenomenologi. Penelitian ini merupakan rekomendasi untuk penelitian lain mengenai keterampilan dasar mengajar guru pada setiap pembelajaran. Teknik pengambilan subjek yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Guru kelas, peserta didik, dan kepala sekolah sebagai sumber data dalam penelitian ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan teknik wawancara, teknik observasi dan teknik angket sebagai teknik utama, dan didukung dengan teknik dokumentasi. Uji validitas yang digunakan pada penelitian ini adalah triangulasi data sumber dan triangulasi teknik. Data yang telah diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis model Miles dan Huberman untuk menganalisis langkah penyelesaian yang sesuai dengan indikator keterampilan dasar mengajar.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa guru kelas IV memiliki keterampilan dasar mengajar yang cukup baik. Hasil analisis menunjukan bahwa guru kelas IV telah menguasai 8 keterampilan dasar mengajar, antara lain: keterampilan bertanya dasar dan lanjut, guru telah memperhatikan cara penyampaian pertanyaan kepada peserta didik dengan baik dan tepat. Pada keterampilan memberi penguatan, guru telah memberikan penguatan kepada peserta didik secara verbal. Pada penerapan keterampilan mengadakan variasi, guru telah menggunakan media pembelajaran berupa gambar untuk membantu proses pembelajaran. Pada keeterampilan menjelaskan, dalam menjelaskan guru menekankan poin-poin penting yang ingin disampaikan pada peserta didik. Untuk keterampilan membuka dan menutup pembelajaran, guru juga telah menerapkan dengan baik, guru memberi motivasi hingga tindak lanjut berupa evaluasi harian pada setiap pembelajaran. Penerapan keterampilan membimbing diskusi kelompok kecil, guru membagi peserta didik kedalam kelompok, mengorganisir berjalanan diskusi kelompok, melakukan pengamatan dan pengawasan kepada setiap kelompok, dan memusatkan perhatian peserta didik di dalam kelompok Dalam menerapkan keterampilan mengelola kelas, guru selalu memberikan pengawasaan kepada peserta didik didalam kelas. Dan pada penerapan keterampilan mengajar kelompok kecil dan/atau perorangan, guru telah menjalin hubungan yang baik dengan peserta didik serta orang tua peserta didik untuk mempermudah proses pembelajaran baik di sekolah maupun di rumah.

Kata Kunci: analisis keterampilan, keterampilan dasar mengajar, sekolah dasar, peserta didik

 

×
Penulis Utama : Theresa Shita Safira
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7117219
Tahun : 2021
Judul : Analisis Keterampilan Dasar Mengajar Guru pada Mata Pelajaran IPS Kelas IV SDN Dukuhan Kerten No. 58
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP-K7117219
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Siti Istiyati, M.Pd.
2. Hadiyah, S.Pd., M.Pd.
Penguji : 1. Dra. Jenny IIndrastoeti, S.P., M.Pd.
2. Dr. Septi Yulisetiani, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.