Penulis Utama : Alifa El Husna Dzatudzaka
NIM / NIP : G0018013
×

Latar Belakang: Menstruasi merupakan proses fisiologis yang dialami setiap wanita pada usia reproduktif. Proses fisiologis ini dipengaruhi beberapa faktor yang dapat menimbulkan gangguan menstruasi. Faktor seperti pola makan dapat berdampak pada asupan nutrisi makro maupun mikro seseorang yang kemudian mampu mempengaruhi fungsi organ reproduksi. Timbulnya gangguan menstruasi dapat menurunkan kualitas hidup seseorang, terutama kemampuan belajar mahasiswi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat adanya hubungan dan peningkatan resiko terjadinya gangguan menstruasi dengan pola makan pada mahasiswi program studi kedokteran Universitas Sebelas Maret.

Metode: Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan pendekatan case control. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling.  Mahasiswi dengan kondisi kesehatan buruk atau dengan penyakit krosis, perokok, pengguna kontrasepsi hormonal, dan obat-obatan yang mengganggu aktifitas Hypothalamic-pituitary-gonadal axis dikeluarkan dari sampel. Jumlah sampel penelitian yakni 80 orang yang terbagi atas kelompok dengan gangguan menstruasi dan kelompok tanpa gangguan menstruasi. Analisis data menggunakan Chi-square, odds ratio, dan t independent test.

Hasil: Chi-square dan odds ratio variabel pada kelompok dengan dan tanpa gangguan menstruasi: pola makan (p=0.432; OR=2,714), konsumsi lauk pauk (p=0,039;OR=3,051), konsumsi sayur dan buah (p=0,00;OR=11,0).

Simpulan: Tidak didapatkan hubungan yang signifikan antara pola makan dengan terjadinya gangguan mentruasi pada mahasiswi kedokteran, namun analisis terpisah memperlihatkan hubungan yang signifikan antara konsumsi lauk pauk, buah dan sayur dengan timbulnya gangguan menstruasi.

×
Penulis Utama : Alifa El Husna Dzatudzaka
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0018013
Tahun : 2022
Judul : Hubungan Pola Makan dengan Gangguan Menstruasi pada Mahasiswi Program Studi Kedokteran Universitas Sebelas Maret
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : gangguan menstruasi, pola makan
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://e-journal.unair.ac.id/MOG/author
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Muhammad Adrianes Bachnas, dr., Sp.OG (K)
2. Wisnu Prabowo, dr., Sp.OG(K)
3. Drs. Widardo, M.Sc.
Penguji : 1. dr. Eric Edwin Yuliantara, Sp.OG(K)
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.