Penulis Utama : Aqilatama Aryaputri
NIM / NIP : D0217015
×

ABSTRAK

Aqilatama Aryaputri, 2021. D0217015. PANDEMI DAN PERUBAHAN KOMUNIKASI PENDIDIKAN (Studi Kualitatif Perubahan Komunikasi Pendidikan Masyarakat Usia Pelajar di Masa Pandemi Covid-19 di Desa Candi Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali Tahun 2021). Skripsi. Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Sebelas Maret.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan komunikasi di ranah Pendidikan yang dialami oleh pelajar yang berdomisili di Desa Candi, Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah setelah adanya pandemi Covid-19 di Indonesia. Penelitian ini akan menjabarkan mengenai perubahan-perubahan yang terjadi dan dialami oleh siswa pelajar yang berdomisili di Desa Candi dalam proses pembelajaran sehari-hari. Penjabarannya akan membandingkan antara sebelum pandemi Covid-19 dengan setelah adanya pandemi Covid-19.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Narasumber penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling berjumlah 6 (enam) orang narasumber. Pengumpulan data dilakukan menggunakan wawancara mendalam dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori komunikasi, teori komunikasi pendidikan, dan media baru.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa perubahan pada cara pelajar di Desa Candi dalam menerima pelajaran pada sebelum dan setelah pandemi Covid-19. Setelah pandemi proses pembelajaran dilakukan secara daring dan banyak menggunakan tipe asynchronous. Hal ini berefek pada menurunnya tingkat pemahaman murid terhadap materi yang disampaikan jika dibandingkan dengan sebelum pandemi.

Kata Kunci: Komunikasi, Komunikasi Pendidikan, Media Baru, Covid-19

×
Penulis Utama : Aqilatama Aryaputri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0217015
Tahun : 2022
Judul : Pandemi dan Perubahan Komunikasi Pendidikan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2022
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Komunikasi, Komunikasi Pendidikan, Media Baru, Covid-19
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Hamid Arifin, M.Si
Penguji : 1. Dr. Andre N. Rahmanto, S.Sos., M.Si
2. Firdastin Ruthnia Yudiningrum, S.Sos, M.Si.
3. Drs. Hamid Arifin, M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.