Penulis Utama : Vanessa Diah Stefanie
NIM / NIP : E0016427
×

Penelitian ini mendeskripsikan dan mengkaji permasalahan, pertama bagaimanakah Pertanggungjawaban Pidana bagi para pelaku penggunaan spektrum frekuensi radio tanpa izin. Kedua, apakah hakim dalam memutus perkara tindak pidana penggunaan spektrum frekuensi radio tanpa izin dalam Perkara Nomor
29/Pid.Sus./2019/PN.Sgn di Pengadilan Negeri Sragen telah sesuai/tepat atau belum. Penelitian ini merupakan Penelitian Hukum Normatif bersifat preskriptif. Jenis data sekunder meliputi bahan hukum primer, sekunder dan tersier. Teknik Pengumpulan data yang digunakan adalah Penelitian kepustakaan atau library research.atau studi  dokumen.  Teknik  Analisis  yang  digunakan  adalah  metode silogisme. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa seseorang akan dipertanggungjawabkan secara pidana apabila dalam perbuatannya mengandung unsur kesalahan berupa kesengajaan atau kealpaan serta tidak ada alasan pembenar atau pemaaf untuk perbuatan pidana yang dilakukannya, dan jika dilihat dari sudut kemampuan bertanggungjawabnya maka hanya ada seseorang yang dianggap mampu mempertanggungjawabkan perbuatannya. Dalam Tindak Pidana Penggunaan Spektrum Frekuensi Radio tanpa Izin yang dilakukan oleh Sulardi bin Wardi dalam Perkara Nomor 29/Pid.Sus./2019/PN.Sgn, sesuai dengan Pasal 53 ayat (1) Undang-Undang Nomor 36 tahun 1999 tentang Telekomunikasi, pelaku dijatuhi Hukuman Pidana berupa Pidana Penjara selama 2 (bulan) dengan Pidana Denda sebesar Rp2.000.000, dimana Hakim dalam memutus perkara tersebut telah sesuai dengan menerapkan pasal yang dijatuhkan terhadap terdakwa.

Kata Kunci: Pertanggungjawaban ; Tindak Pidana

 

×
Penulis Utama : Vanessa Diah Stefanie
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0016427
Tahun : 2021
Judul : Analisis Putusan Hakim Nomor 29/Pid.Sus/2019/Pn.Sgn Tentang Penggunaan Spektrum Frekuensi Radio Tanpa Izin
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Hukum - 2021
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Hukum-E0016427
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ismunarno, S.H., M.Hum
Penguji : 1. Winarno Budyatmojo, S.H., M.S.
2. Diana Lukitasari, S.H., M.H
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.