Penulis Utama : Muhammad Hilal Hasya
NIM / NIP : G0017147
×

Pendahuluan: Kusta atau Morbus Hansen merupakan penyakit infeksi kronis yang disebabkan oleh Mycobacterium leprae yang bisa menyerang berbagai sistem, terutama persarafan. Indonesia merupakan negara dengan kejadian kusta tertinggi ketiga di dunia. Reaksi Erythema Nodosum Leprosum merupakan reaksi kusta yang diperantarai bakteri Mycobacterium leprae dan antibodi pasien yang membentuk kompleks imun yang berakibat inflamasi pada berbagai sistem dan bisa menyebabkan kecacatan. Kusta bisa menyebabkan kerusakan saraf motorik, sensorik, dan otonom yang menyebabkan cacat permanen pada pasien kusta. Reaksi kusta merupakan salah satu faktor risiko kecacatan pada kusta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan tingkat cacat kusta pada pasien kusta tipe multibasiler dengan reaksi Erythema Nodosum Leprosum dan tanpa reaksi Erythema Nodosum Leprosum di RSUP DR Sitanala, Tangerang, Banten.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian komparatif dengan pendekatan cross sectional. Subjek dalam penelitian ini adalah pasien kusta tipe multibasiler sebanyak 150 pasien kusta yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dan data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji Chi Square.
Hasil: Didapatkan perbedaan yang signifikan antara tingkat cacat kusta pada pasien kusta tipe multibasiler dengan reaksi Erythema Nodosum Leprosum dan tanpa reaksi Erythema Nosodum Leprosum (nilai p=0,017; p<0>Simpulan: Didapatkan perbedaan yang signifikan antara tingkat cacat kusta pada pasien kusta tipe multibasiler dengan reaksi Erythema Nodosum Leprosum dan tanpa reaksi Erythema Nosodum Leprosum di RSUP Dr Sitanala, Tangerang, Banten.

Kata Kunci: Kusta, Morbus hansen, Erythema Nodosum Leprosum,
Tingkat Cacat Kusta

 

×
Penulis Utama : Muhammad Hilal Hasya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0017147
Tahun : 2021
Judul : Perbandingan Tingkat Cacat Kusta pada Pasien Kusta Tipe Multibasiler Dengan Reaksi Erythema Nodosum Leprosum dan Tanpa Reaksi Erythema Nodosum Leprosum di RSUP dr Sitanala, Tangerang, Banten.
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Kedokteran - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Kedokteran-G0017147
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Nurrachmat Mulianto, dr., M.Sc., Sp.KK(K)
2. Endra Yustin Ellistasari, dr., M.Sc., Sp.KK(K)
Penguji : 1. Dr. Prasetyadi Mawardi, dr., Sp.KK(K)., FINSDV., FAADV
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.