Penulis Utama : Ihsan Sabri
NIM / NIP : S571808005
×

Ihsan Sabri, S571808005. KEEFEKTIFAN SELF HYPNOSIS UNTUK MENGURANGI NYERI PASIEN KANKER SERVIKS YANG MENJALANI RADIOTERAPI DI RSUD DR. MOEWARDI SURAKARTA. Pembimbing I: Prof. Dr. dr. Aris Sudiyanto, Sp.KJ (K); Pembimbing II: dr. Djoko Suwito Sp.KJ, ; Pembimbing III: Dr. dr. Rita Budianti Sp.Rad (k) Onk. Rad Program Pendidikan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta.

 

ABSTRAK

Latar Belakang: Kanker merupakan suatu penyakit yang dapat menimbulkan nyeri pada pasien, dan dapat menyebabkan terjadinya gangguan kecemasan, depresi, kualitas tidur dan kualitas hidup yang tidak baik bila tidak mendapatkan manajemen yang adekuat. Masih banyak kasus kanker dengan nyeri yang dapat mengganggu fungsi kehidupan sehari-hari. Berdasarkan masih banyaknya kasus pasien kanker dengan nyeri kronik. Walaupun pengobatan anti nyeri sudah di upayakan dalam mengurangi nyeri, terapi adjuvant seperti nonfarmakologi psikoterapi self hypnosis juga dapat diberikan bersamaan dengan pengobatan farmakologi pada pasien kanker yang mangalami nyeri.

Tujuan: Untuk mengetahui keefektifan self hypnosis untuk mengurangi nyeri pada pasien kanker serviks.

Metode: Studi quasi experimental dengan single blind dengan 32 pasien untuk kelompok perlakuan dan kontrol dengan teknik purposive sampling. Penelitian dilakukan di RSUD Dr. Moewardi Surakarta selama periode Januari hingga Februari 2022. Dilakukan pemeriksaan dengan menggunakan instrumen VAS yang dinilai saat sebelum pemberian intervensi dan minggu ke satu, dua, tiga dan empat, kemudian dilanjutkan uji statistik diantara hasil-hasil penilaian tersebut.

Hasil: Intervensi self hypnosis secara statistik signifikan dapat mengurangi intensitas nyeri pada minggu kesatu hingga minggu keempat dengan pengurangan skor VAS pada kelompok perlakuan dibandingkan dengan kelompok Kontrol (p?0,05).

Simpulan: Self hypnosis dapat dipertimbangkan sebagai terapi nonfarmakologi secara mandiri  pada pasien kanker serviks yang menjalani radioterapi  yang mengalami nyeri.

Kata Kunci: kanker serviks, adjuvant, self hypnosis, hipnoterapi, nyeri.