Penulis Utama | : | Aulia Athaya Septina |
NIM / NIP | : | E3117029 |
Penelitian ini mendeskripsikan dan mengkaji permasalahan, pertama regulasi pengelolaan tanda tangan elektronik dalam pelayanan administrasi kependudukan secara daring. Kedua, standar pelayanan mengenai penerapan tanda tangan elektronik di kartu keluarga melalui Telunjuk Sakti dalam rangka efisiensi pelayanan administrasi kependudukan secara daring di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Wonogiri. Ketiga, faktor pendukung dan penghambat penerapan tanda tangan elektronik di kartu keluarga. Penelitian ini merupakan penelitian empiris yang bersifat deskriptif dengan menggunakan pola pikir deduktif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan tanda tangan elektronik di kartu keluarga melalui Telunjuk Sakti sebagai pelayanan administrasi kependudukan secara daring di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Wonogiri telah berjalan sesuai peraturan perundang-undangan dan standar pelayanan. Tingkat keefisienan pelayanan ini berhasil karena terpenuhinya syarat-syarat tercapainya efisiensi kerja. Faktor penegakan hukum menjadi ukuran pendukung dan penghambat pelayanan ini. Pelayanan ini didukung oleh faktor hukum serta faktor sarana dan fasilitas. Faktor penghambatnya adalah faktor penegak hukum, faktor masyarakat dan faktor kebudayaan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perlunya Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Wonogiri melakukan pemantauan kestabilan serta memperluas jaringan internet dan melakukan sosialisasi secara rutin mengenai perkembangan pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat.
Kata Kunci : Tanda Tangan Elektronik, Telunjuk Sakti, Kartu Keluarga.
Penulis Utama | : | Aulia Athaya Septina |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | E3117029 |
Tahun | : | 2021 |
Judul | : | Penerapan Tanda Tangan Elektronik di Kartu Keluarga Dalam Rangka Efisiensi Pelayanan Administrasi Kependudukan Secara Daring di DISDUKCAPIL Kabupaten Wonogiri |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021 |
Program Studi | : | D-4 Demografi dan Pencatatan Sipil |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Sekolah Vokasi-E3117029 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Laporan Tugas Akhir (D III) |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Mulyanto, S.H, M.Hum |
Penguji | : |
1. Resti Dian Luthviati, S.H., M.H. 2. Rizda Ardyati, S.H., M.H |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Vokasi |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |