Penulis Utama | : | Melinda Febianca G |
NIM / NIP | : | S022002039 |
Melinda Febianca Gaurinindi. S022002039. 2022. Meta-Analisis Pengaruh Peregangan dan Whole Body Vibration Exercise terhadap Penurunan Low Back Pain. Tesis. Pembimbing I: Dr. Eti Poncorini Pamungkasari, dr.,M.Pd. Pembimbing II: Prof. Bhisma Murti, dr., MPH., MSc., PhD. Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat Sekolah Pascasarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta. Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Latar Belakang: Low back pain merupakan nyeri punggung bawah akibat adanya penekanan diskus pada saraf yang keluar melalui celah antar vertebra. Operator alat berat, memiliki risiko yang tinggi untuk mengalami LBP karena duduk yang terlalu lama dan vibrasi dari mesin. Sehingga akan mengakibatkan cedera, kekakuan pada sendi dan tulang belakang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh peregangan dan whole body vibration exercise terhadap penurunan low back pain pada operator alat berat.
Subjek dan Metode: Penelitian ini adalah studi meta-analisis dan kajian sistematis. Artikel yang digunakan diperoleh dari beberapa basis data elektronik termasuk Google Scholar, PubMed, Springer Link, Clinical key dan ProQuest. Artikel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu artikel yang telah dipublikasi dari tahun 2011-2021. Kata kunci yang digunakan dalam penelusuran, ialah “stretching and low back pain”, “stretching and whole body vibration exercise”, “stretching and low back pain, “stretching or whole body vibration exercise or low back pain”, “stretching or whole body vibration exercise”. Artikel yang diteliti adalah artikel teks lengkap dengan desain Randomized Controlled Trial (RCT), ukuran hubungan yang digunakan dengan Mean SD. Artikel dikumpulkan menggunakan diagram PRISMA, dan dianalisis menggunakan aplikasi Review Manager 5.4.
Hasil: Peregangan (SMD -0.47; 95% CI=-0.96 hingga 0.02; p=0.06) dan Whole Body Vibration Exercise (SMD -0.37; 95% CI= -0.72 hingga -0.02; p=0.04). berpengaruh terhadap penurunan Low Back Pain.
Kesimpulan: Latihan peregangan atau Stretching dan Whole Body Vibration dapat menurunkan dan mengurangi nyeri punggung bawah setelah mendapatkan intervensi.
Penulis Utama | : | Melinda Febianca G |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S022002039 |
Tahun | : | 2022 |
Judul | : | Meta Analisis Pengaruh Peregangan dan Whole Body Vibration Exercise terhadap Penurunan Low Back Pain pada Pekerja Operator Alat Berat |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Pascasarjana - 2022 |
Program Studi | : | S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. Kedokteran-2022 |
Kata Kunci | : | Stretching, Low Back Pain, Whole Body Vibration Exercise |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Eti Poncorini Pamungkasari,dr., M.Pd 2. Prof. Bhisma Murti, dr., MPH., M.Sc., PhD |
Penguji | : |
1. Dr. Sumardiyono, S.KM., M.Kes 2. Prof. Didik Tamtomo, dr., M.Kes., MM., PAK., Sp. DLP |
Catatan Umum | : | tidak ada DOI (3) |
Fakultas | : | Sekolah Pascasarjana |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |