Penulis Utama : Dyah Pramesti
NIM / NIP : K4517018
×

Low carbon education merupakan salah satu cara guna mendukung pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan. Pengintegrasian konsep low carbon atau ramah lingkungan dapat dilakukan dalam proses pembelajaran, salah satunya pada model PjBL-STEM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan efektivitas antara model PjBL-low carbon STEM dan discovery learning untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif peserta didik kelas IX di SMP Negeri 5 Surakarta pada materi listrik serta mengetahui penerapan konsep low carbon

Penelitian ini termasuk jenis penelitian eksperimen semu (quasi experiment). Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Pretest-Posttest Control Group Design dimana kelas eksperimen menerapkan model PjBL-low carbon STEM dan kelas kontrol menerapkan model discovery learning. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 5 Surakarta tahun pelajaran 2021/2022. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas IX A sebegai kelas eksperimen dan kelas IX B sebagai kelas kontrol. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes uraian keterampilan berpikir kreatif dan angket respon peserta didik. Uji hipotesis yang digunakan adalah uji t (t-test).

Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat perbedaan efektivitas model PjBL-low carbon STEM dan discovery learning untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif peserta didik kelas IX SMP Negeri 5 Surakarta pada materi listrik. Didapatkan nilai Sig. 0,002 yang artinya model PjBL-Low Carbon STEM efektif untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif. Selain itu dilihat dari nilai n-gain, kelas eksperimen memperoleh n-gain 0,275 dan kelas kontrol memperoleh n-gain 0,126. Penerapan konsep low carbon pada proses pembelajaran dapat meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap prinsip, konsep dan sikap low carbon.

×
Penulis Utama : Dyah Pramesti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4517018
Tahun : 2022
Judul : Efektivitas Model Pembelajaran IPA Pjbl-Low Carbon STEM dan Discovery Learning Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kreatif Peserta Didik Kelas IX SMP Negeri 5 Surakarta Pada Materi Listrik
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Model PjBL-Low Carbon STEM, Keterampilan Berpikir Kreatif, Listrik
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Riezky Maya Probosari, S.Si., M.Si.
2. Dr. paed. Nurma Yunita Indriyanti, M.Si., M.Sc.
Penguji : 1. Prof. Dr. H. Widha Sunarno, M.Pd.
2. Dyah Fitriana Masithoh, M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.