Penulis Utama : Bre Sinarjonan
NIM / NIP : D0317013
×

Hutan Kampoeng merupakan objek wisata alam baru yang berada di Perumahan Taman Yasmin, Kelurahan Cilendek Barat, Kota Bogor. Hutan Kampoeng merupakan wujud dari Kampung Tematik. Awalnya, Hutan Kampoeng merupakan lahan besar yang kosong yang sudah terbengkalai sekian tahun, kemudian timbul inisiatif dari pengurus RW 14 untuk menghidupkan kembali lahan kosong tersebut.
Tujuan penelitian ini ialah menganalisa partisipasi masyarakat RW 14 Kelurahan Cilendek Barat, Kota Bogor dalam pembangunan objek wisata Hutan Kampoeng, mengetahui faktor pendorong dan penghambat masyarakat RW 14 Kelurahan Cilendek Barat, Kota Bogor selama pembangunan objek wisata Hutan Kampoeng, serta mengkaji implementasi good community & competency dalam pembangunan objek wisata Hutan Kampoeng.
Metode penelitian ini adalah kualitatif fenomenologi. Teknik analisis data pada penelitian ini ialah model Miles dan Huberman, yakni reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan serta verifikasi. Adapun teori yang digunakan dalam penelitian ini ialah teori pembangunan masyarakat. teori community-based tourism, serta teori pertukaran sosial George Casper Homans.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembangunan wisata Hutan Kampoeng melibatkan partisipasi aktif warga RW 14 Kelurahan Cilendek Barat. Adapun bentuk partisipasi warga RW 14 Kelurahan Cilendek Barat dapat dibuktikan dalam berbagai macam bentuk kontribusi. Bentuk-bentuk kontribusi yang diberikan ialah tenaga, dana, materi/barang, serta ide/pemikiran. Beberapa faktor pendorong yang ditemukan selama proses pembangunan Hutan Kampoeng ialah niat baik, inisiatif, gotong royong, kebersamaan, partisipasi dari warga, dan lain-lain. Sedangkan beberapa faktor penghambat yang ditemukan dalam proses pembangunan Hutan Kampoeng antara lain masalah teknis, kendala jumlah dan kualitas SDM, masalah dana, dan lain-lain. Hutan Kampoeng dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, seperti olahraga santai dan aktivitas lainnya, menjaga kelestarian lingkungan, dan lain-lain. Dengan demikian, upaya pengelolaan Hutan Kampoeng merupakan tanggung jawab RW 14 Kelurahan Cilendek Barat yang memiliki otoritas atas lahan tersebut.

Keywords : Hutan Kampoeng, good community & competency, partisipasi sosial.

 

×
Penulis Utama : Bre Sinarjonan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0317013
Tahun : 2021
Judul : Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Objek Wisata Hutan Kam Poeng di Perumahan Taman Yasmin, Kelurahan Cilendek Barat, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Sosiologi
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-D0317013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Argyo Demartoto, M.Si.
Penguji : 1. -
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.