Penulis Utama : Dela Nu’mah Aprilista
NIM / NIP : D0317017
×

Ekowisata hutan mangrove merupakan ekowisata konservasi tanaman mangrove yang ada di Kabupaten Rembang tepatnya di Dukuh Kaliuntu Desa Pasarbanggi. Pengembangan ekowisata hutan mangrove tidak terlepas dari peran stakeholderss. Stakeholderss pada pengelolaan ekowisata hutan mangrove terdiri dari pengelola, masyarakat, pihak pendukung seperti Kepala Desa, Dinas Pariwisata, BLH, KKP. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi dari stakeholderss dalam mengembangkan ekowisata hutan mangrove serta, mengetahui strategi stakeholderss untuk meningkatkan eksistensi ekowisata hutan mangrove. Subjek penelitian ini adalah stakeholderss dengan menggunakan teori partisipasi Arnstein dan  tindakan  sosial  oleh  Max  Weber.   Pengambilan  sampel  menggunakan purposive   sampling   dengan   cara   wawancara,   observasi,   dan   dokumentasi. Validasi data dengan menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan  bahwa   stakeholderss   terdiri  dari   masyarakat,   Kelompok   Tani Sidodadi Maju, Kepala Desa, BLH, KKP, dan Dinas Pariwisata. Partisipasi yang dilakukan  Kelompok  Tani Sidodadi Maju  adalah  bentuk  empowering  process yaitu dengan melakukan pengelolan, perbaikan, perawatan wisata, dan juga melakukan pemberdayaan masyarakat dengan mengadakan pelatihan pengolahan tanaman mangrove. Sedangkan partisipasi pihak masyarakat, Kepala Desa, BLH, KPP, dan Dinas Pariwisata adalah bentuk cooptating practice. Masyarakat memberikan bantuan tenaga untuk merawat wisata, kerjabakti membersihkan tempat wisata, melakukan penanaman mangrove. Pihak Kepala Desa, BLH, KKP, dan Dinas Pariwisata memberikan bantuan berupa dana dan fasilitas untuk wisata hutan mangrove. Strategi stakeholderss untuk meningkatkan eksistensi ekowisata hutan mangrove dengan promosi melalui media sosial dan pengembangan fasilitas ekowisata  hutan  mangrove.  Serta  ajakan  masyarakat  kepada  masyarakat  lain untuk mengunjungi wisata hutan mangrove. Terjadi kenaikan pengunjung terbanyak pada tahun 2017 sejumlah 69.040 pengunjung karena saat itu terdapat penambahan fasilitas secara besar dengan menambahkan 5 gazebo dan pelebaran jembatan sejauh 250 meter.

Kata Kunci : Ekowisata, Partisipasi, Eksistensi

 

×
Penulis Utama : Dela Nu’mah Aprilista
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0317017
Tahun : 2021
Judul : Partisipasi Stakeholders Untuk Peningkatan Eksistensi Ekowisata Hutan Mangrove Desa Pasarbanggi Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Sosiologi
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-D0317017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Argyo Demartoto, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.