Penulis Utama : Anjakasi Mar'atul U
NIM / NIP : S612002002
×

Salah satu upaya untuk memproduksi varietas unggul adalah dengan induksi mutasi melalui iradiasi sinar gamma. Cekaman merupakan salah satu ancaman produksi tanaman padi hitam. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pertumbuhan dan fisiologis padi hitam yang terinduksi sinar gamma 100 gy dan 200 gy pada kondisi stres kekeringan. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian percobaan lapang tanpa ulangan. Perlakuan dalam penelitian yaitu cekaman kekeringan, W50 yakni pemberian air 50?ri kebutuhan tanaman kontrol + irradiasi sinar gamma, sedangkan W100 adalah perlakuan pemberian air 100% + tanpa irradiasi. Perlakuan digunakan yakni 24 genotipe, yakni 10 galur iradiasi sianr gamma 100 gy, 2 galur kontrol, 10 galur iradiasi sinar gamma 200 gy, dan 2 galur kontrol. Parameter pengamatan meliputi tinggi tanaman, berat kering tajuk, berat kering akar, ratio akar tajuk, kandungan prolin, kandungan klorofil, suhu daun, laju transpirasi, berat gabah bernas, berat gabah hampa, berat gabah perumpun. Hasil penelitian menunjukkan Iradiasi sinar gamma 100 gy dan cekaman kekeringan 50% menunjukkan pertumbuhan tanaman dengan postur tanaman yang paling pendek pada galur M4-By-D. Peningkatan suhu daun tertinggi 11% terjadi pada galur M4-By-D dengan cekaman kekeringan 50% dan iradiasi 100 gy, sedangkan peningkatan laju transpirasi tertinggi yaitu 56% pada galur M4-By-E dengan cekaman kekeringan 50% dan iradiasi sinar gamma 100 gy. Galur M4-By-C 100 gy prospektif untuk dilepas menjadi varietas  unggul baru karena galur tersebut memiliki postur tanaman pendek, suhu daun dan transpirasi yang stabil, kandungan prolin tinggi dan memiliki sifat keunggulan lainnya  yang telah diuji dalam penelitian.

×
Penulis Utama : Anjakasi Mar'atul U
Penulis Tambahan : 1. Prof. Dr. Ir. Edi Purwanto, M.Sc
2. Dr. Ir. Parjanto, M.P
3.
NIM / NIP : S612002002
Tahun : 2022
Judul : Kajian Pertumbuhan dan Fisiologis Padi Hitam M4 Terinduksi Sinar Gamma pada Kondisi Stres Kekeringan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Pertanian - 2022
Program Studi : S-2 Agronomi
Kolasi :
Sumber : -
Kata Kunci : Fisiologis, Padi Hitam, Pertumbuhan
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://www.researchgate.net/publication/356249295_The_growth_and_leaf_chlorophyll_in_black_rice_Oryza_sativa_L_Indica_plants_induced_by_gamma_rays_as_responses_to_the_drought_stress_condition
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ir. Edi Purwanto, M.Sc
2. Dr. Ir. Parjanto, M.P
Penguji : 1. Dr. Ir. Amalia Tetrani Sakya, M.P, M.Phil
2. Prof. Dr. Ir. Sri Hartati, M.P
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.