Penulis Utama : Larasati Tasya Ningrum
NIM / NIP : K2517034
×

Pendidikan berbasis STEM merupakan salah satu upaya membekali siswa dengan kemampuan abad ke-21. Komponen engineering dalam STEM dapat diintegrasikan dengan pendekatan engineering design process, yang familier dilakukan oleh seorang engineer. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui sejauh mana pengaruh dan seberapa besar capaian kemampuan berpikir kreatif siswa dalam pembelajaran berbasis STEM dengan pendekatan engineering design process, serta persepsi siswa dalam pelaksanaan pembelajaran tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian campuran dengan pengumpulan data secara kualitatif, analisis secara kuantitatif dan kualitatif, serta perumusan kesimpulan secara kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan metode observasi, dokumentasi, dan wawancara setengah terstruktur terhadap 7 siswa. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif dan analisis tematik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh pembelajaran berbasis STEM dengan pendekatan engineering design proces dapat terlihat dari munculnya indikator-indikator kemampuan berpikir kreatif dari perilaku siswa selama pembelajaran berlangsung. Capaian yang diraih adalah 261 untuk indikator fluency, 176 untuk indikator flexibility, 218 untuk indikator elaboration, 191 untuk indikator originality, dan 32 untuk indikator usefulness. Pengalaman learning by doing dan systematic design process menyatakan persepsi siswa dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis STEM dengan pendekatan engineering design process. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam penerapan pembelajaran berbasis STEM dengan pendekatan engineering design process di Indonesia.

Kata kunci: kemampuan berpikir kreatif, STEM, engineering design process

 

×
Penulis Utama : Larasati Tasya Ningrum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K2517034
Tahun : 2021
Judul : Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Dalam Pembelajaran Berbasis STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics) Melalui Pendekatan Engineering Design Process
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Mesin
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. KIP-K2517034
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Muhammad Akhyar, M.Pd.
2. Dr. Indah Widiastuti, S.T., M.Eng.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.