Penulis Utama : Zindi Anggreini
NIM / NIP : E0018428
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pembuktian yang dilakukan oleh penuntut umum dalam perkara pembunuhan berencana pada Putusan Nomor 41/Pid.B/2021/PN Bil serta untuk mengetahui bagaimana dasar pertimbangan hukum hakim dalam menjatuhkan pidana pada Putusan Nomor 41/Pid.B/2021/PN Bil. Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif yang bersifat preskriptif dan terapan. Teknik pengumpulan bahan hukum yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan teknik studi dokumen atau teknik studi kepustakaan. Pengumpulan bahan hukum dilakukan melalui bahan hukum tertulis dengan menggunakan content analisys untuk mendapatkan landasan teori dengan mengkaji, mempelajari, dan memberi catatan terhadap buku-buku, peraturan perundang-undangan, dokumen, laporan, arsip, dan hasil penelitian lainnya yang berhubungan dengan permasalahan yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat diambil kesimpulan bahwa pembuktian yang dilakukan oleh penuntut umum dilakukan dengan mengajukan beberapa alat bukti dalam persidangan yaitu keterangan saksi, surat, dan keterangan terdakwa. Proses pembuktian dan alat bukti yang diajukan penuntut umum untuk membuktikan dakwaannya dan meyakinkan hakim bahwa tindak pidana benar-benar terjadi dan terdakwa bersalah melakukan tindak pidana tersebut telah sah dan sesuai dengan ketentuan yang ada dalam KUHAP. Dasar pertimbangan hukum hakim menjatuhkan putusan berupa pemidanaan terhadap terdakwa didasarkan pada pertimbangan yuridis dan non yuridis sesuai fakta yang terungkap dalam persidangan.

×
Penulis Utama : Zindi Anggreini
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0018428
Tahun : 2022
Judul : Kajian Konstruksi Pembuktian Penuntut Umum dan Pertimbangan Hukum Hakim dalam Menjatuhkan Putusan pada Perkara Pembunuhan Berencana (Studi Putusan Nomor 41/Pid.B/2021/PN Bil)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Hukum - 2022
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pembuktian; pertimbangan hakim; pembunuhan berencana.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Muhammad Rustamaji, S.H., M.H.
Penguji : 1. Kristiyadi, S.H., M.Hum.
2. Edy Herdyanto, S.H., M.H.
3. Dr. Muhammad Rustamaji, S.H., M.H.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.