Penulis Utama : Heni Mardiana Rahayu
NIM / NIP : K7517029
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengelolaan arsip dinamis di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo; (2) Hambatan apa saja yang dihadapi dalam pelaksanaan pengelolaan arsip dinamis di Dinas Kearsipan  dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo; dan (3) Upaya apa saja yang dilakukan untuk mengatasi hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan pengelolaan arsip di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo.

Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode studi kasus. Sumber data yang digunakan adalah informan, pengamatan tempat dan peristiwa, serta dokumen atau rekaman yang berkaitan dengan arsip dinamis. Teknik pengambilan subjek penelitian yang digunakan yaitu teknik purposive sampling dan snowball sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan cara observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Uji validitas data menggunakan teknik triangulasi data dan triangulasi metode. Analisis data menggunakan model interaktif.

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) pengelolaan arsip dinamis di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo belum berjalan dengan baik, dalam beberapa pelaksanaan pengolahan arsip masih ada yang belum dilaksanakan secara maksimal seperti: (a) kurangnya pengawasan terhadap arsip asli yang dipinjam; (b) kurangnya pemeliharaan dan kurangnya menjaga kebersihan terhadap arsip yang disimpan sehingga terdapat arsip yang rusak; (c) kurangnya pengawasan terhadap pendistribusian surat masuk; (d) masih banyak arsip yang belum sempat diolah dan disimpan; (e) temu kembali arsip sering mengalami kendala yaitu arsip yang akan dipinjam hilang maupun rusak. Dilihat dari Angka Kecermatan Arsip (AK) pada Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo menunjukkan angka sebesar 40,9%, pengelolaan arsip bisa dikatakan sempurna apabila AK tidak lebih dari angka 0,5%; (2) Hambatan-hambatan dalam pengolahan arsip dinamis pada kantor Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo, yaitu: (a) kurangnya dana anggaran untuk pengadaan sarana dan prasarana pengolahan arsip; (b) kurangnya jumlah pegawai dalam bidang kearsipan; dan (3) Upaya yang dilakukannya untuk mengatasi hambatan yang terjadi dalam pelaksanaan pengolahan arsip dinamis, yaitu: (a) membuat anggaran dana untuk pengadaan sarana dan prasarana dalam pengolahan arsip, (b) belum adanya usaha yang dilakukan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo pada bidang Sumber Daya Manusia (SDM).

×
Penulis Utama : Heni Mardiana Rahayu
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7517029
Tahun : 2022
Judul : Pelakasanaan Pengelolaan Arsip Dinamis di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pengelolaan arsip, dinamis, dinas
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://jurnal.uns.ac.id/JIKAP
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Wiedy Murtini, M.Pd
2. Susantiningrum, S.Pd., S.E., M.A.B
Penguji : 1. Dr. Hery Sawiji, M.Pd
2. Tutik Susilowati, S.Sos., M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.