Penulis Utama : Geovanni Aria Wardan
NIM / NIP : K4616042
×

ABSTRACT

 

 

Geovanni Aria Wardana. K4616042. EVALUASI PEMBINAAN PRESTASI CABANG OLAHRAGA TENIS MEJA DI KOTA SURAKARTA TAHUN 2016-2019. Skripsi. Fakultas Keolahragaan. Universitas Sebelas Maret Surakarta. Oktober 2021.

 

            Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara pengelolaan organisasi, cara pembibitan atlet, program pembinaan, prestasi atlet dan sumber pendanaan pada cabang olahraga tenis meja di Kota Surakarta.

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data diperoleh dari pengurus, pelatih, atlet yang ada di klub Mitra Medika dan Rima Ferdianto. Sumber data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah pembinaan prestasi cabang olahraga Tenis Meja di Kota Surakarta. Teknik pengumpulan data dengan observasi wawancara dan dokumentasi.

            Hasil penelitian ini menunjukkan pelaksanaan organisasi di klub Mitra Medika dan Rima Ferdianto berjalan dengan baik. Program pembibitan atlet tenis meja di Kota Surakarta dilaksanakan di klub Mitra Medika dan Rima Ferdianto, kedua klub tersebut memperoleh bibit atlet dengan cara Getok tular, menggunakan sosial media, juga menggunakan cara pengenalan olahraga tenis meja di masyarakat yang dilakukan pada wilayah carfreeday di jalan Slamet Riyadi. Pelaksanaan program latihan sudah dijalankan dengan rutin tetapi masih terkendala adanya pandemi Covid-19. Prestasi yang diperoleh atlet Kota Surakarta sudah mencapai tingkat provinsi, nasional dan internasional. Sumber pendanaan klub tenis meja di Kota Surakarta belum baik menggunakan sumber dana pribadi.

            Kesimpulan penelitian ini adalah 1) Pelaksanaan manajemen organisasi di klub Rima Ferdianto dan Mitra Medika sudah berjalan dengan baik, 2) Pembibitan atlet tenis meja di Kota Surakarta dilakukan melalui cara informasi yang disampaikan dari individu ke individu yang lain sehingga menimbulkan pesan berantai dan menggunakan sosial media, juga menggunakan cara pengenalan olahraga tenis meja di masyarakat yang dilakukan pada wilayah carfreeday di jalan Slamet Riyadi. 3) Program latihan di klub Mitra Medika dan Rima Ferdianto sudah berjalan tetapi terkendala adanya pandemic Covid-19 latihan dilakukan secara mandiri, akan tetapi masih dalam pemantauan oleh pelatih, 4) Prestasi atlet tenis meja Kota Surakarta di tingkat daerah, provinsi, nasional dan internasional, 5) Sumber pendanaan klub belum baik karena masih menggunakan dana pribadi kedepannya pengurus klub akan melibatkan pemerintah supaya pembinaan prestasi cabang olahraga tenis meja kedepan nya terus berkembang

 

Kata kunci : Evaluasi Pembinaan Prestasi Cabang Olahraga Tenis Meja di Kota Surakarta

×
Penulis Utama : Geovanni Aria Wardan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4616042
Tahun : 2022
Judul : Evaluasi Pembinaan Prestasi Cabang Olahraga Tenis Meja Di Kota Surakarta Tahun 2016-2019 (Survey Tentang Organisasi, Pembibitan atlet, Program pembinaan, Prestasi, dan Sumber pendanaan)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Evaluasi Pembinaan Prestasi Cabang Olahraga Tenis Meja di Kota Surakarta
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Hanik Liskustyawati, M.Kes
2. Dr. Deddy Whinata Kardiyanto, M.Pd
Penguji : 1. Djoko Nugroho, S.Pd., M.Or
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.