Penulis Utama : Afifah Wardatul Jannah
NIM / NIP : B0517001
×

Penelitian ini merupakan penelitian yang mengkaji tentang cerpen. Cerpen adalah karangan pendek berbentuk prosa yang dibentuk oleh beberapa komponen, seperti tema, alur, latar, penokohan, sudut pandang, amanat, dan gaya bahasa. Tujuan dari penelitian ini untuk menyebutkan dan mendeskripsikan tentang gangguan kepribadian dalam cerpen Thabliyyah Minas-Sam?’ serta faktor penyebab tokoh utama mengalami gangguan kepribadian, yang mana kedua hal ini merupakan permasalahan dalam penelitian ini. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori psikologi abnormal Hooley. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis. Metode deskriptif analisis digunakan untuk mendeskripsikan dan menganalisis gangguan kepribadian yang ada dalam cerpen Thabliyyah Minas-Sam?’.
Hasil dari penelitian yang telah dilakukan adalah sebagai berikut. Pertama, terdapat 7 gangguan kepribadian dalam cerpen Thabliyyah Minas-Sam?’, yaitu (1) Gangguan kepribadian paranoid, (2) Gangguan Kepribadian Skizoid, (3) Gangguan Kepribadian Skizotip, (4) Gangguan Kepribadian Histrionik, (5) Gangguan Kepribadian Narsistik, (6) Gangguan Kepribadian Ambang, (7) Gangguan Kepribadian Antisosial.
Kedua, faktor penyebab gangguan kepribadian yang dialami tokoh utama dalam cerpan Thabliyyah Minas-Sam?’ karya Yusuf Idris, yaitu (1) adanya pengalaman buruk, psikoanalisis yang diduga sebagai pengabaian atau dan paparan terhadap kekerasan oleh orang dewasa, (2) kerusakan pada sistem afiliasi seperti gagal dalam menjalin hubungan pertemanan dengan orang lain, (3) memiliki peristiwa kehidupan yang penuh tekanan, (4) pendapatan keluarga yang rendah dan faktor lingkungan tempat tinggal, (5) faktor genetik yang menyebabkan masalah dalam mengatur perubahan suasana hati.

Kata Kunci: cerpen, Thabliyyah Minas-Sam?’, gangguan kepribadian, penyebab gangguan kepribadian

 

×
Penulis Utama : Afifah Wardatul Jannah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : B0517001
Tahun : 2021
Judul : Gangguan Kepribadian Tokoh Utama Dalam Cerpen Thabliyyah Minas- Sama’ Karya Yusuf Idris (Kajian Psikologi Sastra)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Budaya - 2021
Program Studi : S-1 Sastra Arab
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ilmu Budaya-B0517001
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Eva Farhah, S.S., M.A., Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.