Penulis Utama : Hanifa Arisa Dianti
NIM / NIP : K1317029
×

Tujuan dari penelitian untuk: (1) mendeskripsikan desain e-modul Matematika Peminatan materi eksponensial, (2) mendeskripsikan kevalidan e-modul Matematika Peminatan materi eksponensial, (3) mendeskripsikan kepraktisan e-modul Matematika Peminatan materi eksponensial, (4) mendeskripsikan keefektifan e-modul Matematika Peminatan materi eksponensial, (5) mendeskripsikan keunggulan e-modul Matematika Peminatan materi eksponensial terhadap bahan ajar yang selama ini digunakan siswa kelas X di SMA Negeri 7 Surakarta.

Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Model pengembangan yang digunakan model plomp yang dimodifikasi dengan model pengembangan Budiyono yang terdapat lima langkah utama yaitu, 1) Investigasi awal, 2) Desain produk, 3) Konstruksi (realisasi), 4) uji coba (tes, evaluasi, dan revisi), dan 5) Implementasi. Instrumen yang digunakan berupa angket validasi produk, angket kepraktisan, tes prestasi belajar dan lembar wawancara. Kevalidan dan kepraktisan media ditentukan berdasarkan kriteria penilaian dari angket. Sedangkan keefektifan dan keunggulan berdasarkan uji t dari kelas eksperimen dan kelas kontrol dari sebelum dan sesudah menggunkan produk e-modul.

Desain produk media pembelajaran yang dihasilkan berupa aplikasi e-modul berbasis android. Produk tersebut diimplementasikan pada 33 siswa kelas X SMA Negeri 7 Surakarta pada tahun 2021/2022. Kevalidan produk adalah 3,12 yang termasuk kategori baik atau valid. Hasil analisis angket kepraktisan dari siswa  memiliki skor rerata 39,55 termasuk kategori cukup praktis, sedangkan hasol analisi angket kepraktisan terhadap guru 51 termasuk kategori sangat praktis. Uji keefektifan produk dilakukan pada data prestasi siswa sebelum dan sesudah menggunakan produk dengan rumus uji t. Hasil analisis uji t diperoleh nilai t = 4,469 anggota DK = {t | t > t0,05:33 dengan t0,05:33 = 1.694} yang berarti produk dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Produk diuji keunggulan dengan membandingkan prestasi produk e-modul dengan media PPT. Berdasrkan hasil uji t, kunggulan produk di peroleh t = 2.858 anggota DK = {t | t > t0,05:63 dengan t0,05:63 = 1.669} yang berarti rerata skor prestasi belajar menggunakan e-modul lebih baik dibanding menggunakan produk sebelumnya yaitu PPT.

×
Penulis Utama : Hanifa Arisa Dianti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1317029
Tahun : 2022
Judul : Pengembangan E-Modul Persamaan Eksponensial Berbasis Android untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Kelas X di SMA Negeri 7 Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Matematika
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. KIP, Pendidikan Matematika - K1317029 - 2022
Kata Kunci : E-modul, Persamaan Eksponensial, penelitian pengembangan, media pembelajaran
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Budiyono, M.Sc
2. Dyah Ratri Aryuna, S.Pd, M.Si
Penguji : 1. Sutopo. S. Pd, M.Pd
2. Yemi Kuswardi, S.Si, M.Pd
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.