Penulis Utama : Fantas Setyadi
NIM / NIP : A121708022
×

ABSTRAK

Fantas Setyadi. A121708022. Evaluasi Program Pendidikan Jasmani, Olahraga Dan Kesehatan Sekolah Menengah Atas di Ngawi Menggunakan Model CIPP (Studi Penelitian Di SMA N 1 Ngawi & SMA N 2 Ngawi). Pembimbing (1) Prof. Dr. H. M. Furqon H, M.Pd (2) Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd. Program Studi Ilmu Keolahragaan, Program Pascasarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui kualitas dan mutu program pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di Ngawi menggunakan model evaluasi Context, Input, Process, and Product.

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian evaluasi program. Sumber data penelitian berasal dari paper (dokumen, buku-buku, laporan penilaian, dan arsip sekolah), place (SMA N 1 dan SMA N 2 Ngawi), person (kepala sekolah, guru, dan peserta didik). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi, angket, wawancara, dan analisis dokumen. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis data secara deskriptif kualitatif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) evaluasi konteks, materi pembelajaran yang digunakan telah relevan dengan K13, namun tidak semua materi tersampaikan, (2) evaluasi masukan tenaga pendidik atau guru program pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan memiliki kualifikasi lulusan minimal sarjana, beberapa guru memiliki sertifikasi pendidik, dan satu orang guru memiliki kualifikasi akademik lulusan magister ilmu keolahragaan. Pengelolaan anggaran dilakukan sesuai dengan standar pengelolaan keuangan, (3) evaluasi proses, program pendidikan jasmani memiliki rencana pelaksanaan pembelajaran, melaksanakan pembelajaran sesuai dengan rencana yang telah disusun, selanjutnya mengevaluasi program pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Masing-masing sekolah telah memenuhi persyaratan administrasi pembelaaran seperti Silabus, RPP, serta evaluasi pembelajaran. (4) evaluasi produk,  program pendidikan jasmani olaharaga dan kesehatan di kabupaten Ngawi peneliti memiliki nilai  rata-rata 86,8. Kesimpulan secara umum program pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di Kabupaten Ngawi telah sesuai dengan kriteria badan standar nasional pendidikan (BNSP). Aspek yang belum sesuai, yaitu proses pembelajaran ada tahun ajaran 2020/2021 yang mengalami kendala akibat pandemic covid-19. Terdapat beberapa sarana prasarana yang belum tersedia di sekolah.

 

 

 

ABSTRACT
<!--[if !supportLineBreakNewLine]-->
<!--[endif]-->

Fantas Setyadi. A121708022. The Evaluation of Physical Health and Sport Education Program Using the CIPP (Context, Input, Process, Product ) Evaluation Model. Pembimbing (1) Prof. Dr. H. M. Furqon H, M.Pd (2) Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd. Thesis, Sports Science Study Program, Post-graduate Program. Sebelas Maret University.

This study aims to determine the quality of sports, health and  physical education programs in Ngawi using the Context, Input, Process, and Product evaluation models.

The research method used in this research is an evaluation program research. The data research sources come from paper (documents, books, assessment reports, and school archives), places (SMA N 1 and SMA N 2 Ngawi), people (principals, teachers, and students). Data collection techniques in this study used observation, questionnaires, interviews, and document analysis. The data analysis technique in this study used descriptive qualitative data analysis techniques.

The results showed that (1) the evaluation of the context, the learning materials used were relevant to K13, but not all materials were delivered, (2) the evaluation of the input of educators or teachers of the sports and health physical education program had a minimum graduate qualification of a bachelor's degree, some teachers had certification educators, and one teacher has the academic qualifications of a master's degree in sports science. Budget management is carried out in accordance with financial management standards, (3) process evaluation, physical education programs have a learning implementation plan, carry out learning according to the plans that have been prepared, then evaluate sports and health physical education learning programs. Each school has met the administrative requirements for learning such as syllabus, lesson plans, and learning evaluation, (4) product evaluation, sports, health and physical education programs in Ngawi district had an average score of 86.8. In general, sport, health and physical education program in Ngawi Regency has complied with the criteria of the National Education Standards Agency (BNSP). The aspects that are not appropriate is the learning process in the 2020/2021 school year which has problems due to the covid-19 pandemic. There are several infrastructure facilities that are not yet available in schools.

×
Penulis Utama : Fantas Setyadi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A121708022
Tahun : 2021
Judul : Evaluasi Program Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan Sekolah Menengah Atas di Ngawi Menggunakan Model Cipp (Studi Penelitian di Sma N 1 Ngawi & Sma N 2 Ngawi)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2021
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber : -
Kata Kunci : Kata Kunci: Model Evaluasi, CIPP, Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Keywords: Evaluation Model, CIPP, Sport, Health and Physical Education
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. H. M. Furqon H, M.Pd
2. Dr. Sapta Kunta Purnama, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Slamet Riyadi, S.Pd., M.Or
2. Dr. Sri Santoso Sabarini, M.Or
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.