Penulis Utama : Dwiky Erlangga
NIM / NIP : S941808005
×

Jalan Brigjen Slamet Riyadi merupakan jalan utama yang berada di Kota Surakarta. Jalan ini memiliki fungsi sebagai penghubung pusat aktivitas atau CBD (Central Business District). Perkembangan aktivitas perkotaan yang cukup pesat perlu diimbangi dengan ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai, salah satunya fasilitas fasilitas pejalan kaki. Penelitian ini membandingkan penilaian indeks kelayakan berjalan kaki berdasarkan variabel Global Walkability Index dan variabel SE PUPR 02/ SE/M/2018. Hasil penelitian menunjukkan GWI memperoleh score 64,87 dan SE PUPR 58,32. Kemudian untuk fasilitas pedestrian sisi utara, GWI memperoleh score 48,20 dan SE PUPR 41,75. Uji signifikansi antara keduanya menunjukan tidak terdapat perbedaan yang sangat signifikan, sehingga walkability score yang didesain berdasarkan SE Menteri PUPR 02/SE/M/2018, memenuhi standar kriteria penilaian walkability jika digunakan sebagai penilaian seperti halnya pedoman pada Global Walkability Index. Berdasarkan perbandingan perhitungan walkability dan persepsi pejalan kaki, diperoleh rekomendasi prioritas penanganan jalur pejalan kaki antara lain pemasangan bolar dan pagar pengaman, ketersediaan rambu petunjuk di lokasi penyeberangan pejalan kaki, pemeliharaan perkerasan trotoar dan ketersediaan tempat sampah pada trotoar sisi selatan dan utara. Kemudian fasilitas lain disisi utara yang perlu ditangani adalah ketersediaan fasilitas penerangan pejalan kaki, fasilitas pelengkap untuk beristirahat dan kelengkapan infrastruktur disabilitas.

Kata Kunci : Global Walkability Index, Fasilitas Pejalan kaki, Penilaian

 

×
Penulis Utama : Dwiky Erlangga
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S941808005
Tahun : 2021
Judul : Analisis Walkability Index dan Penanganan Fasilitas Pejalan Kaki Jalan Brigjen Slamet Riyadi Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2021
Program Studi : S-2 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana-S941808005
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Dewi Handayani, S.T., M.T.
2. Dr. Eng. Ir. Syafi’i, M.T.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.