Penulis Utama : Asri Sherenia Savitri
NIM / NIP : D0317010
×

ABSTRAK Kesenjangan sosial antara perempuan dan laki-laki di Indonesia saat ini masih tergolong tinggi terutama di daerah pedasaan. Pemberdayaan perempuan di pedesaan merupakan salah satu upaya untuk menghapuskan kesenjangan sosial terhadap kaum perempuan. Latar belakang  di pedesaan yang cenderung sebagai masyarakat petani perlu adanya pemberdayaan perempuan yang berlatar belakang pada potensi sumber daya lokal yang dimiliki. Salah satu lembaga yang sedang menjalankan program pemberdayaan perempuan adalah SPEK-HAM, dengan melakukan pendampingan pada Kelompok Wanita Tani Putri Mawar yang ada di Desa Cluntang. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teori pemberdayaan ACTORS oleh Sarah Cook dan Steve Maculay untuk melihat peran SPEK-HAM dalam pemberdayaan dan menggunakan teori fungsionalisme struktural oleh Talcott Parsson untuk melihat berlangsungnya pemberdayaan pada KWT Putri Mawar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran SPEK-HAM dalam pemberdayaan wanita pada KWT Putri Mawar, mengetahui faktor pendukung dan penghambat pemberdayaan, serta mengetahui output dari pemberdayaan yang telah dilakukan. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Dalam melakukan pemberdayaan pada masyarakat. SPEK-HAM lebih menganut pemberdayaan dalam bentuk Bottom Up dan memiliki peran dalam perencanaan program, pelaksanaan program serta evaluasi program. (2) Adanya kemauan dari perempuan KWT Putri mawar untuk ikut serta dalam pemberdayaan menjadi salah satu faktor yang mendukung proses pemberdayaan terlepas dari kurang maksimalnya dukungan dari pemerintah yang menjadi salah satu faktor yang menghambat jalannya pemberdayaan. (3) Output dari adanya pemberdayaan pada KWT Putri Mawar adalah memberikan manfaat postitif di berbagai bidang seperti dalam peningkatan pengetahuan dan keterampilan para perempuan, peningkatan pendapatan, kesetaraan gender, dan partisipasi aktif perempuan di bidang politik.

×
Penulis Utama : Asri Sherenia Savitri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0317010
Tahun : 2022
Judul : Peran LSM SPEK-HAM dalam Pemberdayaan Perempuan Berbasis Sumber Daya Lokal pada Kelompok Wanita Tani Putri Mawar di Desa Cluntang Musuk Boyolali
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2022
Program Studi : S-1 Sosiologi
Kolasi :
Sumber : UNS
Kata Kunci : Pemberdayaan Perempuan, Sumber Daya Lokal, SPEK-HAM, KWT Putri Mawar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Rahesli Humsona, M.Si.
Penguji : 1. Dr. Yuyun Sunesti, GDSoc., M.A.
2. Dr. Argyo Demartoto, M.Si.
3. Dra. Rahesli Humsona, M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.