Penulis Utama : Nurtiyana Ramadhani
NIM / NIP : D0217064
×

Program KB Nasional merupakan salah satu program untuk meningkatkan kualitas hidup manusia yang dilaksanakan melalui pengendalian kelahiran, memperkecil angka kematian dan peningkatan kesejahteraan keluarga. Sebagai konsekuensi otonomi daerah, kewenangan BKKBN untuk mengelola program KB diserahkan dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah terutama dalam bidang Personal, Pembiayaan, Perlengkapan dan Dokumentasi (P3D).  Dari peraturan tersebut, maka pelaksanaan program BKKBN di Kota Surakarta diserahkan kepada Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) yang dalam pelaksanaan di lapangan, didukung oleh para Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana (PLKB).
Penelitian ini membahas tentang strategi komunikasi DPPKB Kota Surakarta dalam menyosialisasikan program KB. Pendekatan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan metode pengambilan sampel purposive sampling. Sedankan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan studi pustaka.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, strategi komunikasi DPPKB Kota Surakarta dalam menyosialisasikan program KB pada masa pandemi Covid-19 dapat dikaitkan dengan teori AIDDA, yaitu Attention (perhatian), Interest (ketertarikan), Desire (keinginan), Decision (keputusan), dan Action (tindakan). Selain itu, secara konseptual, terdapat 13 tahap dalam penetapkan strategi komunikasi yang dilakukan DPPKB Kota Surakarta mulai dari pemilihan komunikator sampai dengan evaluasi dan audit komunikasi.

Keyword Program Keluarga Berencana, Strategi Komunikasi, Teori AIDDA

 

×
Penulis Utama : Nurtiyana Ramadhani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0217064
Tahun : 2021
Judul : Strategi Komunikasi Dalam Sosialisasi Program Keluarga Berencana (Studi Kualitatif Mengenai Strategi Komunikasi Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Surakarta dalam Menyosialisasikan Program Keluarga Berencana di Masa Pandemi Covid-19)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-D0217064
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Widyantoro, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.