Penulis Utama : Raden Roro Frielenia An Nisa Kusumawardhani
NIM / NIP : F3318066
×

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan mekanisme penyusunan APBD Kota Magelang Tahun Anggaran 2020 dan Tahun Anggaran 2021 serta mengetahui sistem aplikasi yang digunakan dalam penyusunan APBD Kota Magelang Tahun Anggaran 2020 dan Tahun Anggaran 2021.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang diteliti dengan mengamati, mempelajari dokumen, dan wawancara dengan bidang anggaran. Analisis metode yang digunakan adalah analisis peraturan perundang-undangan yang mengatur dan menjelaskan tentang penyusunan APBD Tahun Anggaran 2020 dan 2021, serta analisis sistem aplikasi yang digunakan dalam penyusunan APBD Tahun Anggaran 2020 dan 2021.
Hasil penelitian ini membuktikan bahwa penyusunan APBD dari tahun ke tahun memiliki perbedaan regulasi, struktur, dan sistem aplikasinya. Berbagai kendala juga dihadapi dalam penggunaan sistem aplikasi yang berbeda setiap tahun.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah adanya perbedaan penyusunan APBD Tahun Anggaran 2020 dan Tahun Anggaran 2021, terdapat perbedaan peraturan yang menyebabkan perbedaan kebijakan struktur APBD, perbedaan klasifikasi, kodefikasi, dan nomenklatur pembangunan daerah dan perancanaan keuangan. Perbedaan sistem aplikasi yang digunakan, terjadi transformasi APBD dan perencanaan keuangan yang menyebabkan terhambatnya penyelenggaraan administrasi keuangan (dari SIMDA menjadi SIPD).
Berdasarkan hasil penelitian, peneliti memberikan saran kepada pemerintah bahwa perlu adanya sistem informasi yang terintegrasi mulai dari perencanaan pembangunan dan keuangan daerah. Diperlukan suatu kebijakan yang berkaitan dalam    menangani    permasalahan    yang    timbul    dari    perbedaan    mekanisme penyusunan anggaran dan perbedaan sistem informasi yang digunakan, agar adiministrasi keuangan dapat dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Keyword: Mekanisme Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah,
Sistem aplikasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah

 

×
Penulis Utama : Raden Roro Frielenia An Nisa Kusumawardhani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3318066
Tahun : 2021
Judul : Mekanisme Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) pada BPKAD Kota Magelang Tahun Anggaran 2020 dan Tahun Anggaran 2021
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-F3318066
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Lina Nur Adila, SE., M.Ak.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.