Penulis Utama : Alfi Rahmatun Nurfajri
NIM / NIP : H3518003
×

“Azeton Hair Tonic” merupakan produk yang diformulasikan dengan bahan alami dari tumbuh-tumbuhan sehingga aman digunakan sebagai produk perawatan rambut dan kulit kepala. Bahan baku yang digunakan adalah ekstrak jahe dan seledri yang dibuat dari simplisia bubuk dengan proses ekstraksi maserasi. Proses pembuatan “Azeton Hair Tonic” tidak sulit antara lain dengan membuat ekstrak kemudian mencampurkan bahan tambahan seperti etanol 96%, propilen glikol, metil paraben dan aquades sesuai dengan takaran dan urutan yang tepat agar hasil yang didapatkan maksimal. Produk ini aman untuk digunakan karena telah dilakukan beberapa pengujian seperti uji organoleptik, uji hedonik, uji pH dan uji preferensi. Produk “Azeton Hair Tonic” ini diproduksi sebanyak 25 botol dengan netto masing-masing botol sebesar 60 ml. Harga per botol “Azeton Hair Tonic” yaitu Rp 17.500,00 dengan keuntungan per botolnya sebesar Rp 2.533,00. Pemasaran dari produk “Azeton Hair Tonic” ini dilakukan secara offline dan online. Pemasaran secara offline ini dilakukan dengan cara berkomunikasi atau menawarkan secara langsung kepada konsumen mengenai produk yang dipasarkan. Pemasaran secara online dilakukan melalui media sosial seperti instagram dan whatsapp. Berdasarkan hasil pemasaran yang telah dilakukan bahwa pemasaran secara online dengan bantuan media sosial instagram dan whatsapp lebih banyak diminati. Berdasarkan analisis kelayakan usaha, produk “Azeton Hair Tonic” ini menguntungkan dan layak untuk dikembangkan karena memiliki nilai R/C sebesar 1,174>1 dan nilai B/C 0,174>0.

×
Penulis Utama : Alfi Rahmatun Nurfajri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3518003
Tahun : 2021
Judul : Produksi Hair Tonic dengan Ekstrak Jahe dan Seledri Untuk Perawatan Rambut Rontok
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Program Studi : D-3 Agribisnis Agrofarmaka
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-H3518003
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dwiwiyati Nurul S., S.Si., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.