Penulis Utama : Annisa Jati Nur Amalia
NIM / NIP : B0517008
×

Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kualitatif pada idiom surah Al- Baqarah pada terjemahan Kementrian Agama Republik Indonesia (KA) dan Zaini Dahlan (ZD). Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil yang komprehensif tentang : 1) strategi penerjemahan idiom pada idiom surah Al- Baqarah terjemahan KA dan ZD, 2) kualitas terjemahan KA dan ZD. Data pada penelitian ini berupa idiom pada setiap versi terjemahan. Dalam penilaian kualitas terjemahan penelitian ini melibatkan 3 orang responden sebagai rater kualitas. Tahapan pertama pada penelitian ini merupakan pengumpulan data idiom, selanjutnya analisis penggunaan strategi penerjemahan pada terjemahan KA dan ZD dan terakhir adalah penilaian kualitas terjemahan KA dan ZD.
Hasil penelitian ini menunjukan terdapat 4 startegi penerjemahan idiom yang digunakan KA dan ZD yaitu: 1) Menerjemahkan idiom dengan menghilangkan gaya bahasa idiom, KA 60% ZD 69,1%. 2) Menerjemakhan dengan idiom yang sama, KA 14,6% ZD 9,1%. 3) Menerjemahkan dnegan idiom yang berbeda, KA 12,7% ZD 9,1%. 4) Menerjemahkan dengan parafrasa, KA 12,7% ZD 12,7%.
Hasil yang kedua adalah kualitas terjemahan KA dan ZD. Didapatkan hasil kualitas terjemahan KA dan ZD sama-sama memiliki kualitas yang baik. Nilai rata- rata kualitas KA 2,71 dan ZD 2,64. Terjemahan KA dikategorikan sebagai terjemahan yang akurat, berterima dan terbaca, sedangkan terjemahan ZD dinilai sebagai terjemahan yang mudah dipahami dan dibaca namun kurang akurat.

Kata Kunci : Strategi Penerjemahan, Idiom, Kualitas Terjemahan, Al- Qur’an Terjemahan.

 

×
Penulis Utama : Annisa Jati Nur Amalia
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : B0517008
Tahun : 2021
Judul : Terjemahan Idiom dalam Surah Al-Baqarah: Analisis Strategi dan Kualitas Penerjemahan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Budaya - 2021
Program Studi : S-1 Sastra Arab
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ilmu Budaya-B0517008
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Muhammad Yunus Anis, S.S., M.A.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.