Penulis Utama : Dian Moneta
NIM / NIP : C0817014
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode bekerja dalam kegiatan menggambar di laptop yang digunakan mahasiswa S1, sehingga dapat diketahui desain meja yang nyaman dengan mempertimbangkan kebiasaan mahasiswa yang sering berganti posisi kerja saat menggambar di laptop dengan durasi waktu yang lama. 155 responden dengan beberapa jurusan berbeda ( 58 desain interior, 34
DKV, 21 Arsitektur, 29 Teknik Sipil, dan 13 Teknik Mesin) berpartisipasi dalam penelitian ini. Metode pengumpulan data dengan observasi dan menyebar kuisoner kepada mahasiswa S1 dari berbagai Universitas dengan ketentuan jurusan Desain Interior, DKV, Arsitektur, Teknik Sipil dan Teknik Mesin. Daftar pertanyaan pada kuisoer dibuat secara berstruktur dengan bentuk pertanyaan pilihan ganda (multiple choice questions) dan pertanyaan terbuka (open   question). Dimana pertanyaan- pertanyaan yang terdapat dalam kuisoner berkisar tentang kebiasaan mahasiswa saat melakukan tugas  menggambar dengan  laptop, jenis meja dan kursi yang mereka gunakan saat menggambar, posisi mahasiswa saat melakukan tugas menggambar dan rasa lelah/sakit pada bagian tubuh yang mereka rasakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebiasaan mahasiswa saat mengerjakan tugas menggambar dengan laptop, jenis meja dan kursi yang digunakan, serta posisi mahasiswa saat melakukan tugas menggambar berpangaruh menimbulkan rasa lelah/sakit pada tubuh mahasiswa. Manfaat dari penelitian ini dapat dijadikan pertimbangan bagi mahasiswa ketika menggunakan meja dan kursi yang dapat mendukung perpindahan posisi kerja mereka untuk mengurangi rasa lelah/sakit pada tubuh. Oleh karena itu penelitian ini merekomendasikan desain meja portable yang dapat digunakan untuk posisi duduk dengan kursi maupun duduk lesehan dengan pertimbangan kebiasaan aktivitas mahasiswa guna mengurangi kelelahan/nyeri saat melakukan tugas menggambar.

Kata Kunci: Kelelahan/nyeri, meja portable.

 

×
Penulis Utama : Dian Moneta
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0817014
Tahun : 2021
Judul : Pengaruh Jenis Meja dan Kursi, Serta Posisi dan Aktivitas Kerja Mahasiswa S1 Saat Mengerjakan Tugas Menggambar di Depan Laptop Terhadap Kelelahan/Nyeri pada Tubuh
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Seni Rupa dan Desain - 2021
Program Studi : S-1 Desain Interior
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Seni Rupa dan Desain-C0817014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Lulu Purwaningrum, Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Seni Rupa dan Desain
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.