Penulis Utama : Muftika Hanung
NIM / NIP : K1314037
×

Muftika Hanung. K1314037. ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA MATERI PERSEGI PANJANG DITINJAU DARI KEMAMPUAN AWAL SISWA KELAS VII SEMESTER 2 SMP NEGERI 13 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2020/2021. Skripsi, Surakarta : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli 2021.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan yang terjadi pada siswa yang memiliki kemampuan awal tinggi, kemampuan awal sedang, dan kemampuan awal rendah dalam menyelesaikan soal cerita materi persegi panjang berdasarkan Newman’s Error Analysis (NEA).
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif kualitatif. Penelitian dilakukan di SMP Negeri 13 Surakarta dengan subjek penelitian diambil dari kelas VII A. Subjek penelitian diambil dengan teknik purposive sampling sebanyak 6 orang siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dan metode wawancara. Analisis data dilakukan dengan menganalisis hasil jawaban tes tertulis subjek dalam menyelesaikan soal cerita materi persegi panjang berdasarkan Newman’s Error Analysis yang terdiri dari 5 tahap yaitu Reading, Comprehension, Transformation, Process Skills, dan Encoding. Validitas data dilakukan dengan triangulasi metode. Analisis data dilakukan melalui langkah-langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Dari analisis data diperoleh hasil, siswa dengan kemampuan awal tinggi dalam menyelesaikan soal cerita materi persegi panjang berdasarkan Newman’s Error Analysis (NEA) melakukan kesalahan pada process skills error dan encoding error. Siswa dengan kemampuan awal sedang dalam menyelesaikan soal cerita materi persegi panjang berdasarkan Newman’s Error Analysis (NEA) melakukan kesalahan pada process skills error dan encoding error. Siswa dengan kemampuan awal rendah dalam menyelesaikan soal cerita materi persegi panjang berdasarkan Newman’s Error Analysis (NEA) melakukan kesalahan pada comprehension error, transformation error, process skills error, dan encoding error.

×
Penulis Utama : Muftika Hanung
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1314037
Tahun : 2021
Judul : Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Materi Persegi Panjang Ditinjau dari Kemampuan Awal Siswa Kelas VII Semester 2 SMP Negeri 13 Surakarta Tahun Ajaran 2020/2021
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2021
Program Studi : S-1 Pendidikan Matematika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : kesalahan, kemampuan awal, Newman’s Error Analysis, persegi panjang, soal cerita matematika.
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Triyanto, S.Si., M.Si.
2. Dyah Ratri Aryuna, S.Pd., M.Si.
Penguji : 1. Sutopo, S.Pd., M.Pd.
2. Dr. Laila Fitriana, S.Pd., M.Pd.
3. Dr. Triyanto, S.Si., M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.