Penulis Utama : Arin Laila Fitriana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4317010
Tahun : 2022
Judul : Analisis Tipe Konsep Kingdom Plantae yang Mengalami Miskonsepsi pada Siswa SMA dalam Pembelajaran Daring Menggunakan Four-tier Diagnostic Test
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Kolasi :
Sumber :
Subyek : -
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Abstrak :

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan miskonsepsi siswa SMA pada materi Kingdom Plantae dan menjelaskan tipe konsep Kingdom Plantae yang mengalami miskonsepsi pada siswa SMA menggunakan Four-tier diagnostic test. Desain penelitian berupa penelitian kuantitatif non eksperimen dengan metode survei. Penelitian ini terdiri dari empat tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan penelitian, penyusunan laporan skripsi dan pelaporan. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bandar yang terdiri dari 180 siswa. Sampel penelitian diambil dengan teknik quota sampling. Jumlah sampel adalah 121 siswa yang diambil dari lima kelas. Data diambil menggunakan instrumen tes berjumlah 13 soal pilihan ganda dan diujikan diujikan secara online melalui Google Formulir. Instrumen yang digunakan adalah instrumen four-tier diagnostic test. Instrumen tes diuji validitas internal menggunakan teknik expert judgement, sedangkan uji validitas eksternal, daya beda, tingkat kesukaran item tes dan reliabilitasnya diujikan dengan menggunakan analisis Rasch Model menggunakan aplikasi Ministep. Data yang diperoleh kemudian dikategorisasikan dan dianalisis secara statistika deskriptif.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 17% siswa SMA Negeri 1 Bandar mengalami miskonsepsi pada materi Kingdom Plantae. Persentase miskonsepsi pada setiap butir soal yang diujikan bervariasi mulai dari 3-34%. Miskonsepsi siswa secara umum terjadi pada tipe konsep, definisi, konkret, kompleks dan abstrak.

File Dokumen Tugas Akhir : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover.pdf
BAB I.pdf
BAB II.pdf
BAB III.pdf
BAB IV.pdf
BAB V.pdf
File Dokumen Karya Dosen : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Ir. Yudi Rinanto, M.P.
2. Dr. Sri Widoretno, M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP