Penulis Utama : Dewanti Fitria Wahyu Alfionita
NIM / NIP : K8418025
×

Jumlah wisatawan terbanyak di Kabupaten Ngawi berada di Wisata Tawun dengan salah satu daya tariknya yaitu tradisi Keduk Beji. Tradisi Keduk Beji masih tetap eksis di era modern ini dan merupakan sebuah apresiasi utamannya bagi masyarakat Desa Tawun yang melestarikan nilai-nilai luhur ke dalam kehidupan sehari-hari. Permasalahan muncul ketika terdapat perubahan karakter masyarakat Desa Tawun, tidak sesuai dengan nilai-nilai luhur, dan tidak memiliki integrasi sosial. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui proses terbentuknya integrasi sosial masyarakat Desa Tawun melalui tradisi Keduk Beji di Wisata Tawun Kecamatan Kasreman Kabupaten Ngawi. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data dengan metode wawancara dan dokumentasi. Teknik pengumpulan sampel dengan porposive sampling. Sumber data berdasarkan pada data primer dan data sekunder. Analisis data meliputi reduksi data; reorganisasi, klasifikasi, dan mengkategorikan data; serta menafsirkan dan menuliskan hasil penelitian. Berbagai integrasi sosial yang ditemukan pada saat penelitian, dari apa yang mereka lihat dan terapkan pada saat tradisi Keduk Beji berlangsung kemudian membentuk struktur dan pola sosial pada masyarakat Desa Tawun. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa terdapat keterkaitan unsur-unsur dalam pelaksanaan Keduk Beji sehingga menciptakan integrasi sosial dengan adanya struktur sosial untuk mempertegas posisinya di dalam masyarakat.

×
Penulis Utama : Dewanti Fitria Wahyu Alfionita
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8418025
Tahun : 2022
Judul : Integrasi Sosial Masyarakat Desa Tawun Melalui Tradisi Keduk Beji Di Wisata Tawun Kecamatan Kasreman Kabupaten Ngawi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2022
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Wisata Tawun, Keduk Beji, Masyarakat Desa Tawun, Integrasi Sosial
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://stp-mataram.e-journal.id/JIH/article/view/1689
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr.rer.nat. Nurhadi, S.Ant., M.Hum.
2. Dr. Danang Purwanto, S.Sos, M.Si
Penguji : 1. Dr.rer.nat. Nurhadi, S.Ant., M.Hum.
2. Dr. Danang Purwanto, S.Sos, M.Si
3. Yosafat Hermawan Trinugraha, Ph. D
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.