Penulis Utama : Naim Fathoni
NIM / NIP : R0217067
×

Latar Belakang : Sebesar 80% kasus kecelakaan kerja di Indonesia disebabkan oleh unsafe action. Kelelahan kerja yang tinggi dapat menurunkan  kerja otot sehingga dapat menurunkan tingkat kewaspadaan yang meningkatkan risiko terjadinya unsafe action. Unsafe action juga dipengaruhi faktor masa kerja, tingkat pengetahuan K3 dan usia. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis hubungan kelelahan kerja, masa kerja, tingkat pengetahuan K3 dan usia dengan unsafe action pada pekerja industri gamelan desa Wirun, Sukoharjo.
Metode : Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan crossectional. Responden penelitian diperoleh dari seluruh pekerja gamelan Desa Wirun, Sukohajo sejumlah 45 Responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan Teknik total sampling. Pengukuran data kelelahan kerja, tingkat pengetahuan K3 dan unsafe action menggunakan kuesioner. Teknik Analisis data yang digunakan adalah uji somers’d untuk analisis bivariat dan uji regresi logistik ordinal untuk analisis multivariat.
Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan mayoritas responden memiliki tingkat kelelahan dalam kategori Lelah (51,1%), masa kerja baru ((46,7%), tingkat pengetahuan rendah (68,9%), usia 30-34 tahun (66,7%) dan unsafe action tinggi (48,9%). Hasil uji korelasi somers’d menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara kelelahan kerja dengan unsafe action (p:0,000; r:0,679), hubungan yang signifikan antara masa kerja dengan unsafe action (p:0,000; r:-0,796), hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan K3 dengan unsafe action (p:0,000; r:-
0,615) dan hubungan yang signifikan antara usia dengan unsafe action (p:0,004; r:0,390). Hasil regresi logistik ordinal diperoleh bahwa kelelahan kerja memiliki pengaruh lebih besar dibandingkan dengan variabel bebas lainnya (OR: 28,612).
Simpulan : Ada hubungan antara kelelahan kerja, masa kerja, tingkat pengetahuan K3 dan usia dengan unsafe action pada pekerja industri gamelan desa Wirun, Sukoharjo. Kelelahan kerja dapat mempengaruhi 28,612 kali terjadinya unsafe action.

Kata Kunci : Kelelahan Kerja, Unsafe Action, Tingkat Pengetahuan K3, Industri
Gamelan

×
Penulis Utama : Naim Fathoni
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0217067
Tahun : 2021
Judul : Hubungan Kelelahan Kerja, Masa Kerja, Tingkat Pengetahuan K3 dan Usia dengan Unsafe Action pada Pekerja Industri Gamelan Desa Wirun Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2021
Program Studi : D-4 Kesehatan Kerja
Kolasi :
Sumber : UNS-Sekolah Vokasi-R0217067
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Yeremia Rante Ada’, S.Sos, M.Kes
2. Mujahidatul Musfiroh, S.Kep., Ns., M.Si.Med.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.