Penulis Utama : Lia Ulfah Luthfiana
NIM / NIP : S021808032
×

PENGARUH KONTEKSTUAL SEKOLAH DAN DETERMINAN PSIKOSOSIAL TERHADAP PERILAKU SEKSUAL SEHAT REMAJA SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KABUPATEN BANYUWANGI

Lia Ulfah Luthfiana1), Pawito2), Eti Poncorini Pamungkasari 3)

1,)Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat, Universitas Sebelas Maret, Surakarta

2) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Sebelas Maret, Surakarta

3) Fakultas Kedokteran, Universitas Sebelas Maret, Surakarta

 

ABSTRAK

Latar belakang : Seiring dengan perkemabangan jaman, remaja mulai dihadpakan dengan berbagai permasalahan dan permasalahan yang paling besar dihadapi oleh para remaja yaitu masalah seksual. Perilaku seksual pada remaja yang dilakuan secara aktif berisiko terhadap kehamilan remaja dan penularan penyakit menular seksual. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh yang berkaitan dengan konteks sekolah dan determinan psikososial terhadap perilaku seksual sehat remaja pada usia 15-19 tahun di Kabupaten Banyuwangi.

Subjek dan Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional. Penelitian dilakukan di 25 Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Kejuruan di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur pada bulan Agustus – September 2020. Pengambilan sampel pada 225 remaja menggunakan stratified random sampling dan simple random sampling. Variabel dependen adalah perilaku seksual sehat. Variabel independen meliputi pengetahuan, efikasi diri, dukungan orang tua, sumber informasi/teknologi, persepsi keseriusan. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Data dianalisis menggunakan regresi logistik ganda dengan Stata 13

Hasil: Remaja akan berperilaku seksual sehat dengan adanya pengetahuan yang tinggi  untuk melakukan perilaku seksual sehat (b= 0.23; CI 95%= 0.05 hingga  0.41; p= 0.014), memiliki efikasi diri yang kuat (b= 0.14; CI 95%= 0.01 hingga 0.27; p = 0.035), memiliki dukungan orang tua  baik (b= 0.21; CI 95%= 0.09 hingga 0.34; p = 0.001), memiliki paparan sumber informasi tinggi (b= 0.36; CI 95%= 0.15 hingga 0.56; p = 0.001), dan memiliki persepsi keseriusan tinggi untuk berperilaku seksual lemah (b= 0.82; CI 95%= 0.45 hingga 1.19; p = <0>

Kesimpulan: Perilaku seksual sehat pada remaja dapat meningkat dengan pengetahuan yang tinggi, efikasi diri yang kuat, memiliki paparan sumber informasi tinggi, dan memiliki persepsi keseriusan yang tinggi. Terdapat pengaruh level sekolah terhadap perilaku seksual sehat.

 

 

×
Penulis Utama : Lia Ulfah Luthfiana
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S021808032
Tahun : 2022
Judul : Pengaruh Kontekstual Sekolah Dan Determinan Psikososial Terhadap Perilaku Seksual Sehat Remaja Sekolah Menengah Atas Di Kabupaten Banyuwangi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2022
Program Studi : S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata kunci: perilaku seksual sehat,kontekstual sekolah, determinan psikososial, remaja
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://thejhpb.com/index.php?journal=thejhpb&page=search&op=authors&path[]=view&firstName=Lia&middleName=Ulfah&lastName=Luthfiana&affiliation=Masters Program in Public Health, Universitas Sebelas Maret&country=ID
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Drs. Pawito,PhD
Penguji : 1. Dr.Uki Retno Budihastuti,dr.,Sp.OG
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.